SAMBALIUNG – Panggung Seni Aksara 2025 sukses digelar, menobatkan aktor hingga sutradara terbaik Bumi Batiwakkal setelah Teater Bumi merampungkan sayembara Ajang Kreasi Seni dan Sastra (Aksara) yang dilaksanakan dari 13-18 Januari 2025.
Kompetisi seniman ini tidak hanya diikuti oleh para aktor panggung seni peran di Berau, tetapi juga oleh aktor yang berdomisili di Kalimantan Utara.
Ketua Teater Bumi, Achmad, yang dikenal di kalangan seni peran sebagai Abel, menyampaikan bahwa gelaran tersebut mendapatkan perhatian besar dari kelompok teater di Bumi Batiwakkal. Belasan kelompok teater bertaruh demi mendapatkan predikat sebagai peramu panggung seni peran terbaik di ujung utara Benua Etam.
Tidak hanya teater, lomba ini juga menjadi ajang pertandingan untuk bakat baca puisi, serta dikemas dengan workshop teater di sela malam panggung teater.
“Ini panggung untuk teman-teman teater di tingkat sekolah,” kata Abel pada malam puncak Aksara, Sabtu (18/1/2025).
Malam puncak Aksara yang bertemakan ‘Gemakan Karya Sampai Semesta’ diakhiri dengan meriah. Para aktor panggung mendapatkan hadiah menarik dari Teater Bumi. Diharapkan hadiah tersebut dapat menjadi motivasi bagi para tim panggung seni peran untuk terus berkarya.
“Setiap karya harus mendapatkan apresiasi,” ujar Abel.
Semangat lomba ini tidak hanya menjadi tempat unjuk kebolehan mengolah panggung, tetapi juga memperkuat solidaritas antar pegiat seni di Bumi Batiwakkal.
Abel berharap ke depan akan ada lebih banyak event yang bisa menghibur warga Berau dan mendapatkan perhatian dari berbagai kalangan, termasuk pemangku kebijakan.
“Ini jadi semangat pembuka, semoga ini jadi tahun bagi para pegiat seni di Berau,” harap Abel.
Dia juga mengucapkan terima kasih atas dukungan para aktor teater dari Samarinda yang meluangkan waktu untuk memberikan pengalaman dan ilmu yang bermanfaat.
“Terima kasih banyak atas dukungan kawan-kawan teater di Samarinda dan Balikpapan,” ucapnya. (*)
Berikut daftar para pemenang Aksara 2025:
Nominasi Aktor Terbaik:
- Teater Angin (WANCI) : Aktor Terbaik 1
- Teater Aswara (TOLONG): Aktor Terbaik 2
- Teater Vokal (MARSINAH MENGGUGAT) : Aktor Terbaik 3
- Teater Oase (WANCI)
- Teater Aswara (WANCI)
- Sanggar Seni Pobasis (AENG)
Nominasi Penata Rias dan Busana Terbaik:
- Teater AKBS (PRODO)
- Teater AIR (PRODO)
- Teater Aswara (WANCI)
Terbaik: Teater AIR (PRODO)
Nominasi Penata Latar & Setting Terbaik:
- Teater Angin (WANCI)
- Teater Air (PRODO)
- Teater Aswara (WANCI)
Terbaik: Teater Air (PRODO)
Nominasi Penata Cahaya Terbaik:
- Teater Angin (WANCI)
- Teater Horizon (MARSINAH MENGGUGAT)
- Teater Oase (WANCI) Terbaik: Teater Angin (WANCI)
Nominasi Penata Bunyi Terbaik:
- Teater AKBS (TOLONG)
- Teater Air (PRODO)
- Teater Vokal (Marsinah Menggugat)
Terbaik: Teater Vokal (Marsinah Menggugat)
Nominasi Sutradara Terbaik:
- Teater Angin (WANCI)
- Teater Aswara (WANCI)
- Teater Air (PRODO)
Terbaik: Teater Air (PRODO)
Nominasi Penyaji Terbaik:
- Teater Air (PRODO)
- Teater Aswara (WANCI)
- Teater Angin (WANCI)
Terbaik: Teater Angin (WANCI)