TANJUNG REDEB – Ada 10 nama pejabat yang Lolos ke tahap assesment seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP).
Proses seleksi terbuka JPTP di Dinas Perikanan (Diskan) serta Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (Disperkim) Berau, terus berlangsung.
Hingga 10 Mei 2024 lalu, tercatat 14 orang pelamar mengikuti proses tahap seleksi kedua, yakni tahap penulisan dan presentasi makalah yang masing-masing diisi 6 calon untuk Diskan dan 8 Disperkim.
Dari tahap itu, mengerucut 10 nama yang lolos ke tahap uji kompetensi alias assesment.
10 Nama yang lolos diantaranya;
Dinas Perikanan
- H Abdul Majid, S.Pi, M.Si
- Desmus Ersya, SP
- Dewi Rosita, SP
- Mansur Tanca, S.TP
- Hesben Nafsiah Nuransyah, S.Sos
Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman
- Ismiyanto, ST, MT
- Riziah Awalya, ST, MT
- H. Mulyadi, SE, M.Si
- Dahry, ST, ME
- Marsudi, S.STP, M.PA
Sekda Berau, sekaligus Ketua Timsel JPTP, Muhammad Said, mengatakan saat ini seluruh peserta telah rampung mengikuti tahap kedua, setelah seleksi berkas pada awal Mei 2024 lalu.
Selanjutnya, para kandidat calon pejabat Pratama di lingkungan Pemkab Berau tersebut, bakal mengikuti tahap uji kompetensi, di DI Yogyakarta.
“Masing-masing dari 5 orang itu, merupakan peraih angka tertinggi dari seleksi penulisan dan presentasi makalah,” kata Said – sapaan Sekda, kala dikonfirmasi awak berauterkini.co.id, Rabu (15/5/2024).
Nantinya, para kandidat akan diberangkatkan melalui anggaran perjalanan dinas yang disediakan masing-masing dinas yang saat ini masih dijabat oleh kandidat.
“Nanti semua akan bertemu di Yogja,” ucapnya.
Lebih detil, dalam surat imbauan mengikuti uji kompetensi, disebutkan bahwa assesment akan digelar pada 21 Mei 2024 mendatang, di UPT Balai Penilaian Kompetensi Pegawai, BKD DI Yogyakarta.
Said menyatakan, dalam proses seleksi tersebut tentu akan memakan waktu cukup lama, lantaran tim harus menunggu kembali surat rekomendasi KASN dan Kemendagri.
“Sehingga memerlukan waktu sedikit agak lama,” katanya.
Dipastikan, proses pelantikan akan diupayakan dapat terselenggara sebelum gelaran Pilkada 2024 mendatang, pada 27 November ini.
“Saya akan mengupayakan dilantik sebelum Pilkada,” tandasnya. (*/ADV)
Reporter : Sulaiman
Editor : s4h