TANJUNG REDEB – Harga tiket pesawat serta jadwal terbang Susi Air ke Maratua cocok untuk turis yang ingin ke Gua Halo Tabung.

Destinasi wisata Gua Halo Tabung mungkin belum cukup banyak didengar oleh publik.

Padahal Gua Halo Tabung berada di Pulau Maratua yang merupakan salah satu destinasi wisata favorit turis di Wisata Derawan, Berau, Kaltim.

Selama ini masyarakat lebih mengenal Maratua sebagai wisata pulau dan pantai.

Di Maratua beragam aktivitas bisa dilakukan mulai dari berenang atau sekadar menginap di resort dan villa mewah seperti Arasatu Villa Maratua atau Maratua Paradise Resort.

Namun siapa sangka Maratua juga memiliki objek wisata lain yang tak kalah indah yakni Gua Halo Tabung.

Keunikan Gua Halo Tabung dibandingkan dengan gua lainnya adalah Gua Halo Tabung merupakan gua bawah laut.

Di Gua Halo Tabung terjadi pertemuan antara air laut perairan Maratua yang jernih dan biru dengan formasi batuan stalagmit gua hasil proses alami.

Karena itu Gua Halo Tabung menjadi lokasi favorit turis khususnya untuk berfoto bersama teman atau keluarga.

Selain keindahannya berwisata ke Gua Halo Tabung juga penuh tantangan lantaran turis perlu treking hingga menuruni bukit atau tebing batuan di gua.

Untuk menuju destinasi wisata Gua Halo Tabung maka cukup berpergian ke Pulau Maratua dan saat ini terdapat penerbangan pesawat perintis tujuan Maratua.

Penerbangan itu dilayani oleh Susi Air dengan jadwal penerbangan sebanyak empat kali dalam sepekan adapun rute penerbangan adalah Samarinda – Maratua dan Berau – Maratua.

Dihimpun berauterkini.co.id berikut ini jadwal Susi Air tujuan Maratua untuk bisa liburan ke Gua Halo Tabung:

Rute: Bandara Kalimarau Berau – Maratua
-Harga tiket pesawat Rp284.000
-Jadwal: Rabu 13:47-14:24 WITA

Rute Maratua – Bandara Kalimarau Berau
-Harga tiket pesawat Rp247.000
-Jadwal: Rabu 12:40 – 13:37 WITA

Bandara APT Pranoto Samarinda – Maratua
-Harga tiket pesawat Rp350.240
-Jadwal: Senin, Jumat 09:45 – 11:03 WITA
Rabu 11:10 – 12:28 WITA

Rute: Maratua – Bandara APT Pranoto Samarinda
-Harga tiket pesawat Rp350.240
-Jadwal: Senin, Jumat 07:56 – 09:14 WITA
Rabu 14:36 – 15:54 WITA

Editor: Maulanq Ilhami Fawdi