Foto: Kegiatan Seminar yang dilaksanakan BUMA Binsua di SMK Muhammadiyah Berau. 

TANJUNG REDEB – Dalam rangka memperingati Bulan K3 Nasional tahun 2023, BUMA melakukan beberapa agenda. Salah satunya adalah, seminar edukasi seksual pada remaja, dan pencegahan HIV/AIDS di SMK Muhammadiyah Berau, pada Kamis (22/2/2024).

Seminar itu bertujuan untuk membangun pengetahuan dan pemahaman bagi remaja, agar dapat terhindar dari resiko pelecehan hingga penyimpangan seksual.

Dalam agenda itu, BUMA menggandeng Rima Weniastri dan Satriany Haruna dari Dinas Kesehatan Berau (Dinkes) Berau sebagai pemateri.

Seminar ini kata Rima, membawa tema yang sangat relevan dengan zaman sekarang. Yang diyakini, akan berdampak baik serta edukatif bagi para remaja dalam pentingnya pendidikan seksual.

“Terutama untuk upaya pencegahan HIV AIDS serta meningkatkan pengetahuan bahayanya melakukan hubungan seksual diluar pernikahan,” katanya.

4401cc6d e082 4394 8090 e32f46a61568

Dalam seminar itu, juga disampaikan juga materi mengenai remaja dan sebagian permasalahannya. Selain itu, juga membahas infeksi menular seksual. Termasuk juga langkah-langkah pencegahan penularan HIV/AIDS.

Sehingga, kedepan para siswa/siswi dari sekolah dapat mensosialisasikan bahaya HIV/AIDS kepada teman-teman sebayanya. Apakah itu di dalam lingkungan sekolah ataupun di luar sekolah.

“Sehingga kedepannya, anak-anak remaja dapat memahami tentang penyebaran dan bahaya HIV AIDS. Semoga acara-acara seperti ini terus berlanjut, agar membawa dampak positif bagi generasi penerus bangsa,” pungkasnya. (/adv)

Reporter: Hendra Irawan