Foto: Kondisi rumah warga sesaat sebelum dievakuasi.

TELUK BAYUR – Hujan lebat disertai badai yang melanda wilayah  Kabupaten Berau, mengakibatkan 3 pohon tumbang, pada Jumat (20/10/2023) sore. Ketiga pohon tersebut tumbang, di tiga titik berbeda, namun berada di kawasan Kecamatan Teluk Bayur.

Saat dikonfirmasi, Koordinator Lapangan Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Berau, Agung Kurniawan, menyatakan dua dari tiga pohon yang tumbang tersebut menimpa rumah warga.

Pohon tumbang pertama, di Jalan Kalimarau, menimpa bagian garasi motor rumah korban. Pohon tersebut membuat ringsek atap, dan menimpa dua unit kendaraan roda dua. Motor tersebut pun dalam kondisi rusak parah.

“Pohon itu menimpa garasi, dua motor rusak parah,” kata Agung saat dihubungi awak Berau Terkini.

Kemudian, untuk rumah warga yang berada di Jalan Kayu Putih, menimpa bagian dapur. Kerusakan rumah tersebut mencapai 30 persen.

“Kalau yang kejadian kedua, itu pohon tumbang yang berada di belakang rumah,” jelas dia.

Berangkat dari laporan warga sekitar pukul 16.00 Wita, yang melaporkan kejadian pohon tumbang. Kemudian  4 anggota BPBD pun turun tangan untuk melakukan evakuasi dibantu dengan warga sekitar.

Evakuasi pohon tumbang tersebut, menggunakan mesin geregaji alias chain saw. Dikatakan Agung, evakuasi tersebut memakan waktu selama 2 jam lantaran diameter pohon cukup besar.

“Kami dibantu warga sekitar,” ujarnya.

Tidak ada korban jiwa dari kejadian tersebut. Namun kerugian dari peristiwa tersebut ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.

Atas kejadian tersebut, pihaknya menghimbau warga untuk lebih memperhatikan kondisi pepohonan yang berada di sekitar pemukiman. Bila membahayakan, pohon tersebut dapat dipangkas.

“Perhatikan kondisi pohon di sekitar rumah, karena angin kencang seperti kejadian sore tadi tidak terulang lagi,” pesan dia. (*)

Reporter: Sulaiman