TANJUNG REDEB –  Hari Jadi ke 112 Teluk Bayur, Kabupaten Berau, rencanannya akan menggelar pesta selama 10 hari non stop.

Karang Taruna Teluk Bayur menjadi penggagas atas keberhasilan gelaran panggung seni dan budaya di area parkir Stadion Olimpyq Mini, Teluk Bayur, Minggu (25/2/2024) malam.

Gelaran yang menjadi tempat berkumpul warga Teluk Bayur dan sekitarnya itu, juga memberikan limpahan rezeki bagi para pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) dalam merayakan Hari Jadi ke 112 Teloek Bajoer.

Dalam sambutan sekaligus membuka acara, Bupati Berau Sri Juniarsih, memberikan apresiasi kepada pemerintah kelurahan dan seluruh pihak yang terkait dalam suksesi gelaran hari jadi ini.

Dengan menghadirkan panggung hiburan yang meriah bagi warga, menjadi pilihan warga untuk menghilangkan kepenatan saat bekerja.

“Kerja sama dan komitmen luar biasa dari pemerintah kampung dan para tokoh, demi kemeriahan hari jadi ini,” kata Umi Sri, sapaan Bupati.

Sebagai sepuh, pada usia ke 112 tahun, unsur penggerak di Teluk Bayur didorong untuk lebih aktif dalam memberikan kerja nyata dalam kesejahteraan di tengah masyarakat.

Sri menyebut, Teluk kini menjadi sepuh, menjadi contoh bagi kelurahan dan kecamatan lain dalam menciptakan kemandirian kawasan dalam ekonomi kerakyatan.

pemerintah pun, sambungnya, telah memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan kawasan wisata di Teluk Bayur.

Mulai dari revitalisasi kamar bola, hingga pengembangan sektor perkebunan dan pertanian, dianggap sebagai penanda pemerintah hadir di tengah masyarakat Teluk Bayur.

“Bentuk kepedulian dalam pelestarian aset sejarah, agar anak cucu tidak buta akan sejarah,” ujarnya.

Selain itu, di lokasi parkiran stadion yang dipenuhi jejeran pelaku UKM, diharapkan menjadi penanda peran UKM yang menjadi tulang punggung ekonomi daerah.

Transaksi langsung dengan masyarakat, menjadi salah satu keunggulan UKM yang dapat menjajakan jajannnya untuk kepuasan kuliner dan berbelanja masyarakat Teluk dan sekitarnya.

“Kalau sudah ada transaksi, nah itu penanda ekonomi kita hidup. Jaga itu. Hidupkan UKM kita,” pesan Umi Sri.

Sebagai informasi, selama 9 hari ke depan, warga Berau akan dihibur dengan penampilan artis ibu kota. Lomba nyanyi, lomba tari kreasi, lomba fashion show, bazar hingga pameran kuliner. (*)

Reporter : Sulaiman

Editor : s4h