Foto: Anggota Komisi I DPRD Berau Feri Kombong

TANJUNG REDEB – Selain terus mendorong penyerapan tenaga kerja lokal, upaya pemerintah Kabupaten Berau untuk menyediakan Balai Latihan Kerja (BLK) sebagai sarana meningkatkan kapasitas muda mudi Berau mendapat dukungan dari Komisi I DPRD Berau, Feri Kombong.

Menurutnya, hal tersebut baik untuk tenaga kerja dari Berau sendiri. Pasalnya, tidak seluruh masyarakat dapat memenuhi standar masuk untuk dapat bekerja pada perusahaan maupun perkebunan. Akan tetapi, dengan adanya BLK dapat meningkatkan taraf tenaga kerja lokal.

“Dibangunnya BLK maka tenaga kerja lokal bisa dibekali dengan ilmu sehingga bisa bersaing dengan standar perusahaan,” ujar Peri saat di hubungi pada Sabtu (11/6/2022).

Menurutnya, dengan dibangunnya Balai Latihan Keraj di Berau bisa membantu menyiapkan tenaga kerja untuk bekerja di perusahaan yang ada di Berau.

“Dalam rangka menyangga penyiapan tenaga kerja,” ujarnya.

“BLK ini memang sangat penting,” sambungnya.

Dirinya mengatakan bahwa selama ini menurut pengalamannya tenaga kerja lokal hanya mendapat jatah pada bidang keja non skil. Dengan dibangunnya BLK, menurutnya Berau sendiri dapat persiapkan tenaga kerja lokal yang memiliki keahlian sehingga bisa bersaing.

“BLK ini juga dapat diperuntukan kepada lulusan SMA sederajat yang tidak mampu meneruskan ke jenjang kuliah, sehingga mereka bisa mempunyai pilihan untuk bergabung masuk BLK,” tuturnya.

Pembekalan skil kepada calon tenaga kerja lokal menjadi modal awal untuk menghasilkan tenaga kerja yang profesional dalam dunia kerja.(*)