TANJUNG REDEB – Dugaan sementara mengalami depresi karena maslah keluarga, wanita berusia 17 tahun asal Kecamatan Gunung Tabur, Kabupaten Berau hendak melakukan bunuh diri dengan melompat menceburkan diri ke Sungai Segah, Kamis (6/6/2024) subuh.

Kasi Humas Polres Berau, Iptu Suradi, mengatakan saat diselamatkan warga sekitar, remaja putri tersebut tidak mengalami luka dan dalam kondisi baik.

Suradi menjelaskan, penyebab remaja 17 tahun nekat menceburkan diri ke sungai diduga mengalami persoalan atau masalah pelik di lingkungan keluarga di rumahnya.

“Dugaan sementara itu. Tidak kuat dengan persoalan dengan keluarganya, dia nekat bunuh diri dengan cebur ke sungai,” katanya.

Saat diselamatkan oleh warga sekitar, remaja tersebut sempat dibawa ke Pos Kamling dan selanjutnya dibawa ke rumah orang tuanya di Gunung Tabur.

“Saat diselamatkan, remaja tidak mengalami luka dan dalam kondisi baik dan sadar,” jelasnya.

berdasarkan kronologis ditemukannya remaja itu, berawal pada pukul 05.20 Wita oleh salah seorang saksi yang akan menuju ke sungai untuk melakukan aktivitas rutin.

Namun, tidak jauh dari lokasinya berdiri, terlihat ada seseorang tengah berenang di sekitar sungai.

Merasa kurang yakin, sang saksi kemudian melihat lebih dekat untuk memastikan apakah yang dilihatnya manusia atau bukan.

“Ternyata yang saksi lihat adalah remaja itu dan langsung mengevakuasinya ke darat untuk dilakukan pertolongan,” jelasnya.

Seluruh masyarakat Berau diimbau agar tidak melakukan tindakan bunuh diri, apapun permasalahan yang dihadapi.

“Bunuh diri bukan sebuah penyelesaian. Banyak cara untuk menyelesaikan sebuah masalah, tanpa harus mengakhiri hidup dengan cara tragis,” sarannya. (*)

Reporter : Hendra Irawan

Editor : s4h