Foto: Manajer Humas KLK Kaltim Region, Jupita saat menyalurkan ratusan paket sembako untuk warga.

TANJUNG REDEB, – Ratusan paket sembako kembali disalurkan Kuala Lumpur Kepong (KLK) Kaltim Region. Perusahaan berbasis usaha kelapa sawit ini menyerahkan bantuan kesekian kalinya untuk warga sekitar perusahaan. Memanfaatkan momen Idul Fitri, KLK menyerahkan ratusan paket Sembako lebaran 2022.

Warga kampung sasaran yakni, Kampung Tasuk Kecamatan Gunung Tabur, Gunung Sari Kecamatan Segah, Batu Putih Kecamatan Batu Putih, dan di Kecamatan Tanjung Redeb.

Menurut Manajer Humas KLK Kaltim Region, Jupita, pihaknya menyerahkan sekitar 700 paket. Untuk memudahkan dan melancarkan pemberian, ratusan paket tersebut diserahkan kepada kelurahan dan pemerintahan kampung masing-masing.

“KLK Group, terus berupaya konsisten dalam memberikan dukungan, dan kepeduliannya, terhadap masyarakat di Kabupaten Berau. khususnya yang berada di sekitar wilayah kerja perusahaannya,” ungkapnya.

Menurut Jupita, KLK memang sudah biasa dan rutin melakukan kegiatan sosial serupa, terutama dalam memanfaatkan momen hari-hari keagamaan dan sosial lainnya.

Pembagiannya, 1 kepala keluarga (KK) satu paket sembako. Adapun isi sembako tersebut, diantaranya, beras 5 Kg, minyak goreng 1 liter, gula pasir, susu kaleng, teh celup, dan syrup botol.

“Karena yang lebih mengetahui siapa saja warganya yang membutuhkan adalah pemerintah kampung itu,” katanya.

Lebih lanjut kata dia, meskipun jumlah atau nominal dari paket sembako itu, belum bisa memenuhi seluruh kebutuhan masyarakat penerima. Diharapkannya, bantuan paket sembako itu dapat memberikan dampak positif, dan membantu kebutuhan persiapan lebaran mendatang.

Tidak hanya sekedar memberikan bantuan paket sembako saja, melainkan cara KLK Group melakukan silaturahmi dengan masyarakat penerima.(*)