TANJUNG REDEB – Informasi wisata Gua Halo Tabung di Maratua Berau, keindahan air laut dari balik batuan karst.
Wisata pantai dan pulau serta air laut di Pulau Maratua tentu bukan hal yang asing lagi.
Namun pulau kecil yang merupakan dari Wisata Derawan itu juga menawarkan keindahan lainnya yakni Gua Halo Tabung.
Di Gua Halo Tabung turis bisa menyaksikan keindahan dan kejernihan air laut Maratua dari celah gua.
Bahkan kejernihan air laut di Gua Halo Tabung bak batu safir berwarna biru.
Untuk mengunjungi Gua Halo Tabung memang bukan usaha yang mudah.
Sebab diperlukan treking menaiki tebing sebelum turun ke dalam gua.
Adapun para turis perlu memperhatikan sejumlah hal saat mengunjungi Gua Halo Tabung.
Seperti penggunaan sandal atau sepatu hingga kecermatan saat menuruni tebing atau tangga ke dalam gua.
Meski memerlukan tantangan tetapi keindahan Gua Halo Tabung membayar semua tantangan tersebut.
Terlebih suasana di Gua Halo Tabung cukup sejuk jika dibandingkan dengan area lain di Pulau Maratua.
Keindahan Gua Halo Tabung membuat lokasi menjadi andalan para turis untuk berfoto.
Tak lupa aktivitas berenang hingga snorkeling bisa dilakukan di Gua Halo Tabung.
Bagi turis yang hendak mengunjungi Gua Halo Tabung maka dapat menghubungi kelompok sadar wisata atau Pokdarwis Batu Payung.
Sementara itu untuk mengunjungi Pulau Maratua di Berau Kaltim para turis memiliki dua opsi.
Yakni menggunakan speedboat reguler dengan harga tiket speedboat Rp310.000 per penumpang dari Dermaga Wisata Sanggam.
Atau dengan menggunakan pesawat perintis Susi Air yang memiliki jadwal penerbangan hingga empat kali per pekan dan keberangkatan dari Samarinda serta Berau Kaltim. (*)
Editor: Maulana Ilhami Fawdi