INGGRIS – Presiden Sporting Lisbon Frederico Varandas menagih Arsenal untuk segera menuntaskan transfer Viktor Gyokeres.
Pemain Sporting Lisbon Viktor Gyokeres dikabarkan tidak mengikuti sesi latihan bersama klub jelang laga pramusim.
Viktor Gyokeres memilih untuk tidak ikut latihan demi memuluskan rencana kepindahannya ke Arsenal.
Pemain Timnas Swedia berusia 27 tahun itu memang hanya ingin pindah ke Arsenal di bursa transfer musim ini.
Adapun pelatih Arsenal, Mikel Arteta memang ingin memperkuat lini depannya untuk musim depan. Salah satunya dengan merekrut Viktor Gyokeres.
“Viktor Gyokeres tidak akan ikut latihan pramusim bersama Sporting Lisbon di tengah proses kepindahan dirinya ke Arsenal,” tulis laporan jurnalis David Ornstein lewat akun X @David_Ornstein
“Diketahui sudah ada kesepakatan bahwa Viktor Gyokeres akan dikontrak selama lima tahun dengan Arsenal,” lanjutnya.

Sementara itu, Presiden Sporting Lisbon Frederico Varandas mengungkapkan kekecewaannya dengan Arsenal soal transfer Viktor Gyokeres.
Sebab proses transfer yang terlalu lama justru akan menyulitkan pemain itu sendiri.
Di samping itu, Varandas juga meminta agar Arsenal membayar Viktor Gyokeres berdasarkan valuasi yang sudah ditetapkan oleh Sporting Lisbon.
“Jika mereka tidak mau membayar Viktor Gyokeres sesuai harga pasaran, maka kami tidak masalah harus menunggu hingga tiga tahun lagi sampai kontrak Viktor Gyokeres habis,” ujar Frederico Varandas dikutip dari akun X jurnalis Fabrizio Romano @FabrizioRomano.
“Cara-cara seperti ini justru menyulitkan pemain untuk pergi. Tidak ada satu pemain yang lebih besar dari klub, siapapun dia,” ujar Frederico Varandas.
Dia melanjutkan, pihak Sporting Lisbon tetap tenang soal proses transfer Viktor Gyokeres. Menurutnya semua akan ada jalan keluar jelang penutupan bursa transfer.
