JAKARTA – Sebelum ditemukan tewas secara tragis dengan kondisi wajah diilit lakban, diplomat muda Arya Daru Pangayunan hendak pergi ke Finlandia.

Finlandia bakal menjadi tujuan diplomat Arya Daru Pangayunan (ADP), dia mendapatkan penugasan dari Kementerian Luar Negeri atau Kemlu untuk berdinas di sana.

Tak hanya Arya Daru Pangayunan, keluarganya juga direncanakan diboyong ke Finlandia yang awalnya direncanakan berangkat pada akhir Juli tahun ini.

Namun nasib berkata lain, belum sempat pergi ke Finlandia, Arya Daru Pangayunan ditemukan tewas di kamar kostnya di Menteng, Jakarta Pusat pada Selasa (8/7/2025) lalu.

Menurut kakak ipar Arya Daru Pangayunan yakni Meta Bagus, semua perlengkapan mulai dari makanan hingga koper sudah disiapkan jelang kepergian ke Finlandia.

“Yang terkait kerjaan tuh ceritanya itu hanya seputar excitement-nya mereka mau penempatan (ke Finlandia),” ujar Meta Bagus, Selasa (15/7/2025) dikutip dari Beritasatu.

“Semuanya sudah siap ya. Koper itu semuanya sudah siap, termasuk tolak angin, bumbu pecel dan sebagainya itu sudah siap semua,” lanjutnya.

Meta Bagus juga menyampaikan, Arya Daru Pangayunan selama ini dikenal sebagai pribadi yang jarang membicarakan soal tekanan pekerjaan.

Setiap kali bertemu, Arya Daru Pangayunan justru lebih sering membicarakan hal-hal ringan, termasuk urusan rumah tangga atau pengalaman sehari-hari.

“Daripada ngomong kerjaan, Daru itu lebih sering cerita yang remeh-temeh, seperti salah beli ban mobil,” tuturnya.

Kepergian Arya Daru Pangayunan meninggalkan duka mendalam bagi keluarga dan rekan kerja di lingkungan Kementerian Luar Negeri. Hingga kini, penyebab pasti kematiannya masih dalam proses penyelidikan oleh pihak berwenang.