BERAU TERKINI – Selain memperkuat sistem aplikasi layanan publik, Dinas Komunikasi dan Informatika Berau kini memperluas fokus pengamanan digital ke seluruh akun resmi media sosial pemerintah daerah.
Langkah ini diambil menyusul maraknya upaya peretasan (hacking) serta penyebaran informasi palsu (hoaks) yang belakangan kerap menyasar instansi pemerintah.
Kepala Diskominfo Berau, Didi Rahmadi, menjelaskan, tim teknis kini menerapkan pengawasan khusus pada seluruh akun yang dikelola oleh Pemkab Berau.
“Upaya ini termasuk monitoring intensif, pembaruan keamanan, hingga koordinasi dengan tenaga ahli eksternal,” ujar Didi.
Penguatan keamanan media sosial ini memiliki dua tujuan utama, yakni menjaga integritas informasi yang disampaikan kepada publik dan mencegah penyalahgunaan akun yang dapat merugikan masyarakat melalui penyebaran berita menyesatkan.
Didi memastikan, perlindungan sistem akan terus ditingkatkan seiring dengan perkembangan pesatnya ancaman digital.
“Kami ingin memastikan seluruh layanan digital pemerintah tetap stabil dan aman digunakan,” katanya.
Dengan langkah pengamanan menyeluruh ini, yang mencakup sistem aplikasi utama hingga platform media sosial, Diskominfo berharap dapat memberikan jaminan penuh kepada masyarakat.
“Kami memastikan pada masyarakat, informasi dan layanan digital yang mereka akses berasal dari sistem yang aman, terproteksi, dan bebas dari gangguan eksternal,” kata Didi.
Dia juga menekankan komitmen Pemkab untuk menyajikan informasi yang valid dan terpercaya. (*/Adv)
