SANGATTA – Anggota DPRD Kutai Timur (Kutim), Yulianus Palangiran, menggelar acara syukuran pada Rabu, 14 Agustus 2024, setelah resmi dilantik untuk periode keempatnya sebagai wakil rakyat. Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting di Kutim, termasuk Ketua DPD Partai NasDem Kutim, Arfan, yang juga merupakan anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur terpilih.

Pada kesempatan tersebut, Yulianus mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah kembali memberikan kepercayaan kepadanya untuk mewakili mereka di DPRD Kutim.

“Kami telah empat periode menjadi anggota DPRD Kutim. Kami sudah memiliki program untuk masyarakat, khususnya di Sangatta Utara,” ucap Yulianus.

Salah satu fokus utama Yulianus pada periode ini adalah pengembangan infrastruktur pendidikan di wilayah Kutim. Ia menegaskan pentingnya peningkatan fasilitas pendidikan dari jenjang SD, SMP, SMA, hingga perguruan tinggi.

“Hal yang sangat dibutuhkan masyarakat adalah infrastruktur pendidikan. Ini akan menjadi prioritas kami di DPRD Kutim,” lanjutnya.

Yulianus juga menekankan pentingnya kerja sama antara DPRD dan Pemerintah Kabupaten serta Pemerintah Provinsi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Sangat baik jika kita dapat bekerja sama dengan Pemerintah, baik di tingkat Kabupaten maupun Provinsi. Kami bertekad membangun silaturahmi dan kebersamaan untuk meningkatkan sarana dan prasarana di Kutai Timur,” jelasnya.

Yulianus memulai karier politiknya sebagai Kepala Desa, dan sejak itu ia mengaku sering mendengar keluhan masyarakat terkait minimnya sarana pendidikan.

“Anak-anak yang ingin bersekolah seringkali tidak dapat ditampung oleh fasilitas yang ada. Mudah-mudahan apa yang saya sampaikan dapat didengar oleh Pemerintah,” harap Yulianus.

Sebelumnya, Yulianus Palangiran merupakan kader Partai Demokrat dan pernah menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Kutim pada 2015. Setelah pindah ke Partai NasDem, ia kembali terpilih sebagai anggota DPRD Kutim. Pada periode 2019-2024, posisinya di DPRD sempat digantikan oleh Muhammad Amin setelah ia pindah partai. (Adv)