TANJUNG REDEB – Pencari kerja siapkan berkas yang diperlukan, sebab bakal ada 700 lowongan kerja di jobfair 2025 mendatang.
Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Berau, mengumumkan bahwa lebih dari 700 lowongan pekerjaan akan tersedia dalam kegiatan Job Fair 2025.
“Jadi memang ada sekitar 700 lebih lowongan kerja yang disiapkan Job Fair 2025 ini, yang mencakup berbagai sektor, mulai dari pertambangan, perbankan, retail, perhotelan, hingga sektor jasa lainnya,” kata Kepala Bidang Perluasan dan Penempatan Kerja Disnakertrans Berau, Dewi Rakhmasari saat dihubungi Berauterkini.co.id, pada Rabu (27/8/2025).
Dewi Rakhmasari menyebutkan bahwa hingga saat ini sebanyak 28 perusahaan dari berbagai sektor membuka lowongan pekerjaan. Kemudian ada 32 perusahaan lainnya yang dipastikan turut ambil bagian dalam ajang bursa kerja tahunan tersebut.
“Misalnya, dari 32 perusahaan yang ikut berpartisipasi, ada salah satu perusahaan yang menyediakan piskotes gratis namun kuotanya hanya untuk 50 orang,” katanya.
Adapun nama-nama dari 28 perusahaan tersebut yang membuka lowongan pekerjaan di Job Fair Berau 2025 antara lain yaitu, PAMA, Berau Coal, BFI Finance, FIF Group, Solo Swa, Tirta Medical Centre, dan Sumber Mitra Jaya.
Kemudian ada Unggul Mart, Artha Tunggal Mandiri, Berau Karetindo Lestari, SM Tower, BPJS Ketenagakerjaan, PT Kertas Nusantara, Indomaret, KLK, PKSS, Aviako, BRI, Valdo, Multindo, dan SWA.
Dewi menyampaikan bahwa Job Fair ini merupakan salah satu strategi pemerintah daerah dalam menekan angka pengangguran serta menjembatani kebutuhan dunia industri dan pencari kerja.
“Peserta cukup membawa berkas lamaran lengkap dan CV. Bisa juga membawa dokumen digital karena beberapa perusahaan membuka pendaftaran secara online di tempat,” tambahnya.
Dia menambahkan, Job Fair 2025 ini tidak hanya memfasilitasi pencari kerja untuk bertemu langsung dengan perusahaan, melainkan juga menjadi sarana memperluas jejaring profesional dan mendapatkan informasi terkini mengenai tren kebutuhan tenaga kerja.
“Kegiatan ini juga tentunya bisa membantu perusahaan mendapatkan SDM yang tepat, sekaligus mengurangi angka pengangguran di Berau. Kami berharap manfaatnya dapat dirasakan dua arah, baik bagi pelamar maupun pemberi kerja,” jelasnya.
Di sisi lain, Disnakertrans Berau juga akan menyiapkan stan layanan informasi ketenagakerjaan, termasuk konsultasi terkait pelatihan kerja, sertifikasi kompetensi, dan program penempatan kerja ke luar negeri pada saat acara Job Fair 2025 berlangsung.
“Memang kami berharap, Job Fair 2025 ini bukan hanya menjadi ajang seremonial, tapi betul-betul berdampak pada peningkatan kualitas dan serapan tenaga kerja di Berau,” imbuhnya.
Tak hanya itu, ia bilang, Disnakertrans Berau juga optimistis bahwa Job Fair 2025 akan menjadi salah satu solusi efektif untuk menurunkan Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Kabupaten Berau yang saat ini masih berada di angka yang cukup signifikan.
“Di mana tercatat pada tahun 2024 lalu, TPT di Berau mencapai 5,15 persen, naik dari tahun sebelumnya yang sebesar 4,95 persen,” tandasnya
Sebagai informasi, Job Fair 2025 ini akan diselenggarakan di halaman SM Tower Hotel selama dua hari, yaitu pada tanggal 30-31 Agustus 2025 mendatang.
Kegiatan ini terbuka untuk umum, tanpa dipungut biaya, dan ditujukan bagi lulusan SMA/SMK, diploma, hingga sarjana. Untuk mengetahui info lebih lanjutnya, bisa cek di laman disnakertrans.beraukab.go.id
