BERAU TERKINI – Keberhasilan mengelola pendapatan asli kampung atau PAK, membawa Kampung Sumber Agung terus meraih prestasi di tingkat Kabupaten Berau.

Kampung Sumber Agung, Kecamatan Batu Putih, menjadi peringkat 1 penerima Dana Insentif Kampung atau DIKA terbesar sebesar Rp 250 juta.

Insentif tersebut diserahkan oleh Bupati Berau Sri Juniarsih di dalam momen Peringatan Hari Desa Nasional lalu.

Menurut Kepala Kampung yakni Masdi, prestasi itu sudah 3 tahun berturut-turut diraih oleh Kampung Sumber Agung.

Dirinya pun mengucapkan terima kasih kepada pihak yang sedikit banyak membantu Kampung Sumber Agung selama ini.

“Saya berterima kasih artinya perangkat saya sama-sama bergandengan tangan untuk bekerja sama untuk memajukan kampung supaya kita enggak ada cemoohan orang,” ungkapnya kepada Berauterkini.co.id, Minggu (18/1/2026).

Menurut Masdi, Kampung Sumber Agung menjadi pemenang selama 3 tahun berturut-turut adalah karena mereka mempunyai Pendapatan Asli Kampung atau PAK.

Adapun PAK tersebut berasal dari tanah kas milik kampung yang digarap dengan sistem kerja sama dengan sebuah perusahaan.

Peringatan Hari Desa Nasional, Pemkab Berau Berikan Rp 1,4 Miliar ke 15 Kampung Berprestasi (Ist)
Peringatan Hari Desa Nasional, Pemkab Berau Berikan Rp 1,4 Miliar ke 15 Kampung Berprestasi (Ist)

“Punya tanah kas kampung saat itu digarap oleh perusahaan, kerja sama, hasilnya itulah kita peroleh,” ujarnya.

Hasil PAK itu yang digunakan untuk membiayai beasiswa SD, SMP, SMA sampai yang kuliah, hingga membantu warga yang sakit, serta untuk membantu guru-guru PAUD.

Ia berharap ke depannya agar Kampung Sumber Agung bisa tetap maju dan kompak bagi para pemerintahannya.

“Harapan kita ke depannya kita tetap maju, selangkah demi selangkah, terus artinya yang sudah ada ini kita pertahankan Kekompakan kinerja aparat dan lembaga itu, tetap bersemangat terus kita,” tutupnya.