BERAU TERKINI – Presiden Prabowo buka suara soal isu hubungannya dengan Presiden ke-7 RI Jokowi.

Presiden Prabowo mengungkapkan adanya budaya yang tidak baik yang terjadi di Indonesia.

Dia menyinggung bagaimana pemimpin diperlakukan usai tak lagi menjabat.

Hal itu ia ungkapkan saat memberikan sambutan dalam peresmian pabrik Lotte Chemical di Cilegon Banten, Kamis (6/11/2025).

Mulanya Presiden Prabowo menyebutkan besaran investasi yang dilakukan perusahaan Korea Selatan yakni Lotte di Indonesia.

Menurut Presiden Prabowo ada peran Presiden ke-7 RI Jokowi dalam mewujudkan investasi itu. Karenanya dia meminta agar Jokowi turut diundang dalam acara.

“Contoh hari ini Lotte, mungkin salah satu perusahaan terbesar di dunia, asetnya 100 miliar dollar dan mereka investasi di kta 65 triliun, jadi saya sampaikan di sini bahwa ini contoh,” ujar Presiden Prabowo dikutip dari YouTube BPMI Setpres.

Presiden Prabowo mengatakan, akhir-akhir ini banyak perilaku budaya yang tidak baik. Khususnya perlakukan kepada Presiden ke-7 RI Jokowi.

“Dan ini juga kenapa saya ingatkan saya minta Pak Jokowi diundang, karena saya lihat kok ada budaya yang tidak baik, pemimpin kok di apa ya, dikuyo-kuyo dicari-cari, pada saat berkuasa disanjung-sanjung ini budaya apa ini harus kita rubah,” ujarnya.

Presiden ke-7 RI, Joko Widodo (Jokowi)
Presiden ke-7 RI, Joko Widodo (Jokowi) saat ditemui di kediamannya di Jalan Kutai Utara Nomor 1, Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Jawa Tengah, Rabu, 28 Mei 2025. (Beritasatu.com/Wijayanti Putri)

Prabowo Sebut Jokowi Sahabat

Presiden Prabowo juga menampik bahwa dirinya masih dikendalikan oleh Jokowi. Dia juga membantah takut kepada Jokowi.

“Saya bukan Prabowo apa takut sama Jokowi, Prabowo masih dikendalikan sama Pak Jokowi, nggak ada itu, Pak Jokowi itu ngga pernah titip apa-apa sama saya, ya saya harus katakan yang sebenarnya,” ujarnya.

Lebih jauh, Presiden Prabowo menganggap Jokowi sebagai sahabatnya atau hopeng.

Dia juga mengajak masyarakat Indonesia menghargai kinerja Jokowi selama menjabat sebagai Presiden RI.

“Pak Prabowo takut sama Pak Jokowi, engga ada itu, untuk apa saya takut sama beliau? aku hopeng sama beliau, sudahlah, beliau memimpin 10 tahun, diakui dunia, inflasi bagus, pertumbuhan bagus,” jelasnya.