BERAU TERKINI – Liverpool akan bertandang ke markas Burnley di Liga Inggris, ajang perdana Alexander Isak untuk The Reds.
Liga Inggris pekan ini menghadirkan laga seru antara Burnley melawan Liverpool, pada Minggu (14/9/2025) pukul 21:00 WITA.
Pasukan Arne Slot membutuhkan kemenangan demi menjaga tren positif belum pernah kalah di Liga Inggris. Sementara Burnley perlu meraih tiga poin demi mengakhiri tren buruk.
Laga nanti juga menjadi pertandingan pertama Alexander Isak bersama Liverpool di Liga Inggris. Debut pemain termahal Liga Inggris bersama Liverpool itu dinantikan oleh publik.
Namun, pelatih Arne Slot menyebut, Alexander Isak kemungkinan besar tidak akan main secara penuh selama 90 menit.
Alasannya Alexander Isak melewati beberapa pekan tanpa bermain, usai melakukan mogok main saat masih bersama Newcastle United.

“Jangan harap dia akan bermain penuh 90 menit, karena dia melewati pramusim, dan dia juga melewati 3-4 bulan latihan,” ujar Arne Slot dikutip dari SkySports.
“Jadi sekarang dia harus berlatih lagi dan tentu saja akan ada waktunya bagi dia untuk bermain secara penuh,” jelasnya.
Sementara itu, pelatih Burnley, Scott Parker mengaku sangat siap menghadapi juara bertahan Liga Inggris.
Dia mengatakan, laga melawan Liverpool adalah laga yang berat, tetapi dirinya yakin skuad Burnley bisa menghadapi lawan yang tangguh.
“Ini adalah pertandingan yang berat, kami akan melawan salah satu tim terbaik di dunia. Tapi ini tantangan yang harus kita hadapi dan kita akan berusaha maksimal,” ujar Scott Parker.
Berikut ini prediksi line up Liga Inggris Burnley vs Liverpool:
Liverpool
Alisson;
Bradley, Konate, Van Dijk, Kerkez;
Gravenberch, Szoboszlai;
Salah, Florian Wirtz, Gakpo;
Ekitike.
Burnley
Dubravka;
Walker, Ekdal, Esteve, Hartman;
Ugochukwu, Cullen, Florentino;
Bruun Larsen, Foster, Anthony
