BERAU TERKINI – Presiden Prabowo mengunjungi sejumlah titik lokasi bencana banjir bandang di Sumatera, ingatkan tiap pemerintah daerah siapkan mitigasi perubahan iklim.

Bencana banjir bandang terjadi di tiga provinsi di Sumatera yakni di Aceh, Sumut dan Sumbar.

Banjir bandang menerjang sejumlah kabupaten kota di tiga provinsi itu usai terjadinya Siklon Senyar di wilayah Selat Melaka.

Presiden Prabowo pun mengunjungi sejumlah lokasi banjir bandang, pada Senin (1/12/2025).

Ia terlihat berkunjung ke Tapanuli Tengah, Sumut hingga ke Aceh Tenggara, Aceh.

Menurut Presiden Prabowo, bencana yang terjadi di Sumatera karena faktor perubahan iklim.

Dia mengingatkan tiap daerah di Indonesia menyiapkan mitigasi bencana dari dampak perubahan iklim.

“Yang di daerah semua harus siap menghadapi kondisi perubahan iklim yang berpengaruh, ya ini sekarang kondisi ini perubahan iklim kita hadapi dengan baik,” ujar Presiden Prabowo dikutip dari YouTube BPMI Setpres.

Presiden Prabowo kunjungi lokasi pengungsian korban banjir bandang Sumatera (YouTube/BPMI Setpres)
Presiden Prabowo kunjungi lokasi pengungsian korban banjir bandang Sumatera (YouTube/BPMI Setpres)

Presiden Prabowo menegaskan, saat ini yang sangat diperlukan adalah pasokan BBM ke sejumlah daerah.

Sebab beberapa daerah masih terisolir usai banjir bandang yang menerjang.

“Sekarang prioritas bagaimana bisa segera kirim bantuan yang diperlukan terutama BBM yang sangat penting, listrik sebentar lagi saya kira bisa dibuka semuanya,” jelasnya.

“Ada beberapa desa yang terisolasi, Insyaallah kita bisa tembus,” ucapnya.

Lebih jauh, Presiden Prabowo menyampaikan apresiasinya kepada BNPB dan TNI Polri yang bekerja keras di masa tanggap darurat.

Dirinya pun berharap, kondisi semakin membaik, dan program pemulihan pasca bencana bisa berjalan baik.

“Saya sampaikan penghragaan kepada semua instansi yang bekerja keras, BNPB, TNI Polri reaksinya sangat cepat, kita kerahkan cukup banyak helikopter, hercules kita kerahkan semua,” katanya.

“Insyaallah dengan kerja sama baik, team work, kita bisa temukan solusi-solusi, kita bersyukur cuaca membaik,” jelasnya.