BERAU TERKINI – Sekretariat DPRD Kaltim menggelar Sholat Ied dan penyembelihan hewan kurban. Kegiatan ini dilaksanakan di Masjid Al Khair, halaman Kantor Sekretariat DPRD Kaltim, pada Jumat (06/06/2025).

Acara ini dihadiri Wakil Ketua DPRD Kaltim Ekti Imanuel, serta ratusan jamaah dari lingkungan sekitar. Sholat Ied ini merupakan momentum bagi pimpinan dan staf DPRD Kaltim untuk memperkuat iman dan tali persaudaraan.

Ekti Imanuel menyampaikan rasa syukurnya atas kelancaran acara ini. Ia berharap Idul Adha menjadi momentum untuk memperkuat keikhlasan dan persaudaraan antar sesama.

“Semoga kita semua senantiasa diberikan kekuatan iman dan keikhlasan dalam menjalani kehidupan, serta terus mempererat persaudaraan,” ujar Ekti.

Tahun ini, Sekretariat DPRD Kaltim menyembelih tujuh ekor sapi. Jumlah ini meningkat dari tahun sebelumnya, yang hanya lima ekor. Sapi kurban tersebut berasal dari pimpinan dan anggota dewan, sekretariat, hingga Baznas.

Andi Razaq, Kabag Fasilitasi Penganggaran dan Pengawasan, berharap peningkatan jumlah kurban ini menjadi berkah.

“Mudah-mudahan di tahun-tahun mendatang jumlahnya terus bertambah,” pungkasnya. (Ftr/Adv/DPRD Kaltim)