|
Editor : Fathur

TANJUNG REDEB – Dalam upaya penguatan kader, Majelis Tabligh dan Ketarjihan (MTK) Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah (PDA) Berau berkolaborasi dengan Majelis Pembinaan Kader (MPK) PDA Berau melaksanakan kegiatan Pelatihan Muballighat dan Baitul Arqam pada Jumat-Ahad, 3-5 Januari 2025 di SM Tower Hotel Berau.

Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari dua malam ini digerakkan oleh tim panitia yang dibentuk oleh PDA Berau dan diketuai oleh Hj. Surtini, S.E. Pelatihan Muballighat diikuti oleh 20 peserta, sementara Baitul Arqam diikuti oleh 28 peserta. Peserta berasal dari perwakilan Pimpinan Cabang ‘Aisyiyah (PCA) se-Kabupaten Berau serta kader Angkatan Muda Muhammadiyah Putri, yakni Nasyiatul ‘Aisyiyah dan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah.

Di antara tamu undangan yang hadir pada acara pembukaan kegiatan ini adalah perwakilan Bupati Berau, yang memberikan sambutan sekaligus membuka acara, yakni Hj. Rabiatul Islamiyah, S.E., M.M selaku Kepala Dinas PPKBP3A (Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak).

“Pelatihan Muballighat dan Baitul Arqam ini adalah bagian dari upaya Program 1000 Muballighat ‘Aisyiyah,” ujar Ketua Umum PDA Berau, Hj. Nurul Widiawati, M.Pd dalam sambutannya.

WhatsApp Image 2025 01 11 at 08.52.21 1

“‘Aisyiyah dengan visi utama Dakwah dan Tajdid telah bergerak aktif dalam usaha-usaha membangun bangsa melalui semua aspek kehidupan; pendidikan, kesehatan, sosial, ekonomi, serta pembinaan keagamaan yang meneguhkan dan memajukan masyarakat,” lanjut Nurul.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Training of Trainers (ToT) yang dilaksanakan oleh Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah Kalimantan Timur dan diikuti oleh empat utusan PDA Berau yaitu Hj. Surtini, S.E., Dessy Rosalia, S.T., M.E., Ikah, M.Pd, dan Maysaroh, S.Pd.I., M.Pd.

Adapun narasumber dalam pelatihan ini sebanyak 11 orang, salah satunya adalah Ketua Majelis Tabligh dan Ketarjihan Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah Kalimantan Timur, Dra. Nora Janawahti, yang didatangkan dari Samarinda.

‘Aisyiyah, sebagai bagian dari wanita Muhammadiyah, telah berperan aktif dalam memajukan Kabupaten Berau, terutama dalam ruang lingkup perempuan melalui program-program dan kegiatan positif yang ke depannya akan terus dikembangkan.