BERAU TERKINI Kegiatan Bulan Kunjung Perpustakaan oleh Dispusip Berau tetap digelar secara sederhana mengikuti imbauan Kemendagri.

Situasi keamanan nasional yang mengharuskan pembatasan kegiatan seremonial tak menyurutkan semangat Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Berau dalam menggelar Bulan Kunjung Perpustakaan 2025.

Kepala Dispusip Berau, Yudha Budisantosa, mengungkapkan pihaknya semula menyiapkan perayaan meriah dengan memanfaatkan Amphitheater di kawasan kantor Dispusip Berau.

Namun, sesuai imbauan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan hasil rapat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), seluruh kegiatan yang berpotensi menimbulkan keramaian besar sementara waktu ditiadakan.

“Kami tetap ingin menjaga antusiasme masyarakat. Karena itu, kegiatan dipusatkan di lingkungan perpustakaan daerah dengan konsep yang lebih sederhana namun tetap menarik,” kata Yudha pada Berauterkini.co.id

Bulan Kunjung Perpustakaan berlangsung selama tiga bulan, dari September hingga November 2025. Dispusip juga menggencarkan promosi lewat media sosial dan menjalin kerja sama dengan sekolah-sekolah agar siswa tetap antusias berkunjung.

Jika kondisi sudah kondusif, Yudha tidak menutup kemungkinan beberapa kegiatan lanjutan akan digelar di Amphitheater.

“Kami ingin masyarakat tetap merasa terlibat meski skalanya lebih kecil. Intinya, semangat untuk meningkatkan budaya literasi tidak berhenti,” tegasnya.

Langkah ini menjadi bentuk adaptasi agar momen Bulan Kunjung Perpustakaan tetap dapat dirayakan tanpa mengurangi esensi utamanya untuk mendorong minat baca masyarakat Berau.(*)