BERAU TERKINI – Arus mudik di musim Libur Natal dan Tahun Baru diharapkan lebih lancar dengan penerapan skema WFA pada 29-31 Desember.

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengusulkan agar skema Work From Anywhere atau WFA diterapkan pada 29-31 Desember 2025 mendatang.

Usul ini disampaikan Airlangga Hartarto kepada Presiden Prabowo dalam rapat kabinet paripurna di Istana Negara, Senin (16/12/2025) kemarin.

Sidang kabinet paripurna (YouTube/BPMI Setpres)
Sidang kabinet paripurna (YouTube/BPMI Setpres)

Menurut Airlangga Hartarto, pergerakan arus mudik di musim libur Natal dan Tahun Baru diprediksi mencapai angka lebih dari 100 juta perjalanan.

Sebagai perbandingan, pada musim libur Lebaran lalu, jumlah perjalanan mencapai 104 juta.

“Jumlah perjalanan selama libur pada waktu lebaran sampai 104 juta perjalanan Desember ini diperkirakan bisa di atas 100 juta,” ucap Airlangga Hartarto dikutip dari laporan CNN Indonesia

“Oleh karena itu, kami usulkan ada 29,30, dan 31 yang di antara libur, kami usul untuk work from anywhere and everywhere,” ujarnya.

Dengan penerapan WFA pada 29-31 Desember maka diharapkan perjalanan saat musim Libur Natal dan Tahun Baru tidak akan terganggu.