Foto: Disbudpar Berau melakukan kunjungan ke Goa Halo Tabung, di Maratua, Kampung Payung-Payung.

MARATUA – Goa Halo Tabung Pulau Maratua adalah salah satu tempat wisata yang ditawarkan kepada pelancong saat berada di Pulau Maratua Berau. Karena letaknya yang terpencil, hanya sedikit orang yang mengetahuinya.

Padahal gua ini memiliki keindahannya sendiri,  airnya yang jernih sangat ideal untuk pecinta snorkeling yang ingin menjelajahi gua bawah laut.

Air di gua ini menjadi salah satu daya tarik utamanya. Jika kita lihat dari atas, danau ini tampak menawan dan eksotis karena warnanya yang biru safir.

Kejernihannya juga akan membuat wisatawan ingin langsung terjun ke danau. Di dalam gua, ada dua cara untuk berenang dan bisa melompat dari tebing atau menggunakan tangga di sisi terendah kolam.

Gua ini memberikan kesegaran dan kesejukan, sehingga ideal bagi pecinta alam. Suara binatang hutan akan membantu menenangkan pikiran.

Sambil mengagumi keindahan alam, berhati-hatilah saat berjalan karena jalan menuju gua dipenuhi karang dan kayu. Sebaiknya kenakan alas kaki yang cukup tebal dan kuat untuk melindungi kaki dari ketajaman batu karang.

Gua ini berisi stalaktit dan stalagmit yang terbentuk secara alami oleh proses alam. Gua ini memiliki daya tarik yang eksotis berpadu dengan air danau yang jernih dan kebiruan.

Selain itu, pemandangan bawah lautnya juga tak kalah memukau. Ada banyak celah yang memungkinkan air laut masuk ke dalam gua. Sedangkan kedalaman gua tampak tak terhingga.

Gua Halo Tabung merupakan salah satu alternatif tujuan wisata di Pulau Maratua karena keindahan bawah lautnya yang unik.

Ada beberapa gua serupa, tetapi yang ini paling mudah diakses. Pengunjung yang ingin merasakan wisata dengan cara yang unik akan datang ke gua bawah laut ini.

Keindahan dan kebersihan destinasi wisata itu diakui ratusan ribu pengunjung yang telah bertandang ke Goa Halo Tabung. Pengakuan itu diganjar dengan pengahargaan kepada Pokdarwis Batu Payung yang diberikan saat Jambore Pokdarwis se-Kaltim.

Sehingga, setiap pengunjung yang datang ke goa tersebut dipastikan akan puas akan keindahan goa dan kebersihan destinasi tersebut. (*/ADV)

Reporter: Sulaiman