INGGRIS – Pelatih Bayern Munich Vincent Kompany sampai turun tangan untuk meyakinkan Luis Diaz agar pergi dari Liverpool.

Penyerang Liverpool, Luis Diaz telah membulatkan tekad untuk pindah klub di musim ini.

Salah satu klub yang sangat berminat datangkan Luis Diaz adalah Bayern Munich.

Upaya Bayern Munich untuk mendatangkan Luis Diaz tidak main-main, bahkan pelatih Bayern Munich Vincent Kompany ikut turun tangan.

Kabar dari media Jerman yakni BILD menyebutkan Vincent Kompany menelepon Luis Diaz untuk meyakinkan pemain Kolombia itu pindah ke Bundesliga.

“Vincent Kompany video call Luis Diaz, dan Luis Diaz setuju untuk pindah ke Bayern Munich, masalahnya sekarang adalah kesepakatan nilai transfer antara Liverpool dengan Bayern Munich,” tulis laporan BILD.

Sementara itu, Liverpool dikabarkan bersikeras tidak menjual Luis Diaz. Padahal Bayern Munich telah memberikan tawaran secara resmi sebesar 67,5 juta Euro.

“Bayern Munich telah menawar secara resmi senilai 67,5 juta Euro dan ditolak oleh Liverpool,” tulis laporan jurnalis David Ornstein lewat akun X @DavidOrnstein.

Liverpool disebut hanya mau melepas Luis Diaz jika harganya cocok, adapun harga yang dipatok The Reds sebesar 100 juta Euro.

“Dikabarkan Liverpool mematok harga 100 juta Euro untuk Luis Diaz, meski di saat yang bersamaan tetap menegaskan Luis Diaz tidak untuk dijual,” lanjutnya.

Sementara itu, laporan jurnalis Fabrizio Romano lewat akun X @FabrizioRomano mengungkapkan, Bayern Munich akan mencoba memberikan tawaran baru untuk Luis Diaz.

Tak hanya Bayern Munich, klub asal Spanyol Barcelona juga tertarik datangkan Luis Diaz.

“Liverpool menolak tawaran dari Bayern Munich dan Barcelona pada Juni lalu, tapi Bayern Munich dan Barcelona akan mencoba lagi dan akan menghubungi agen Luis Diaz secara langsung,” tulis Fabrizio Romano.