BERAU TERKINI – Arne Slot mendapatkan dukungan penuh dari manajemen Liverpool untuk memimpin tim.
Rumor pemecatan Arne Slot sempat menguat lantaran rentetan hasil buruk Liverpool di Liga Inggris.
Bahkan, The Reds disebut sudah berkomunikasi dengan Xabi Alonso untuk posisi pelatih Liverpool selanjutnya.
Diketahui Xabi Alonso kini sedang menganggur usai dipecat dari Real Madrid.
Namun laporan terbaru dari Inggris menyebutkan, Arne Slot tidak akan dipecat di tengah jalan saat musim belum berakhir.
“Arne Slot masih mendapatkan dukungan penuh dari klub,” tulis laporan jurnalis Ben Jacobs lewat akun X @JacobsBen.
“Petinggi klub Liverpool memilih untuk tetap mempercayai Arne Slot ketimbang harus memecatnya hanya karena Xabi Alonso sedang tak miliki klub saat ini,” jelasnya.
Meski mendapat dukungan penuh dari pihak klub, namun evaluasi atas kinerja Arne Slot tetap akan dilakukan pada akhir musim ini.
“Tentu saja ketika musim berakhir akan ada evaluasi kinerja Arne Slot,” jelasnya.

Sebelumnya diberitakan, Arne Slot menanggapi dengan santai soal rumor Xabi Alonso yang bakal gantikan dirinya.
Posisi Arne Slot sebagai pelatih Liverpool menjadi sorotan usai hasil buruk yang dialami oleh The Reds.
Di Liga Inggris, Liverpool belum meraih kemenangan dan hanya meraih empat hasil imbang secara beruntun.
Rumor pemecatan Arne Slot pun menguat, di mana salah satu kandidat penggantinya adalah Xabi Alonso.
Saat ditanyakan soal rumor tersebut, Arne Slot hanya menjawab santai dan penuh canda.
“Ya Xabi Alonso telepon saya dan akan gantikan saya dalam 6 bulan…tidak, tidak, tidak, itu adalah pertanyaan teraneh yang pernah saya dengar, saya harus menjawab apa,” ujar Arne Slot dikutip dari laporan SkySports.
Arne Slot menegaskan dirinya telah bekerja selama 1,5 tahun di Liverpool dan bahagia dengan posisinya saat ini.
Dia juga mengungkapkan telah memberikan trofi Liga Inggris untuk The Reds.
“Saya sudah 18 bulan di sini dan saya senang berada di sini,” ujarnya.
“Kami memenangan trofi Liga Inggris, dan saya tahu musim ini kami agak kesulitan,” jelasnya.
