TANJUNG REDEB – Suasana di Jalan Raja Alam I, Kelurahan Sambaliung, mendadak mencekam, Kamis (10/7/2025) sore. Kebakaran hebat melanda kawasan padat permukiman sekitar pukul 14.30 WITA yang memicu kepanikan warga.

Sedikitnya tiga bangunan hangus dilalap si jago merah. Meski tidak menimbulkan korban jiwa, namun ada yang warga dilaporkan mengalami luka bakar. Hingga kini, penyebab pasti kebakaran masih diselidiki pihak kepolisian.

Berdasarkan keterangan saksi di lokasi, Rahman, api diduga pertama kali muncul dari sebuah bengkel, sebelum dengan cepat menjalar ke bangunan di sekitarnya.

“Tadi ada yang bilang api dari bengkel. Saya datang sudah besar apinya dan menyebar ke bangunan lain,” ujarnya.

Komandan Regu Pemadam Kebakaran Berau, Agus, menyebut, pihaknya langsung menerjunkan 9 unit armada begitu menerima laporan pukul 14.57 WITA.

“Api berhasil dipadamkan dalam waktu sekitar 30 menit. Setelah itu kami lanjutkan dengan proses pendinginan,” jelas Agus.

Tiga bangunan yang terbakar terdiri dari satu rumah warga, sebuah warung, serta bangunan yang difungsikan sebagai bengkel dan tempat pangkas rambut.

Meski dugaan awal mengarah ke sumber api dari bengkel, Agus menegaskan pihaknya masih menunggu hasil penyelidikan resmi.

“Untuk penyebab pastinya kami belum bisa simpulkan. Itu kewenangan pihak kepolisian yang saat ini masih melakukan penyelidikan,” pungkasnya. (*)