YOGYAKARTA – Keluarga Arya Daru Pangayunan tak yakin almarhum meninggal karena bunuh diri, minta polisi lanjutkan penyelidikan.
Polda Metro Jaya telah mengungkapkan hasil penyelidikan atas kematian Arya Daru Pangayunan atau ADP, seorang diplomat Kemlu yang ditemukan tewas secara janggal.
Diketahui, ADP (39) ditemukan tewas dalam kamar kostnya di Menteng, Jakpus pada Selasa (8/7/2025) lalu dengan kondisi tubuh wajah dililit lakban.
Dalam konferensi pers pada Selasa (29/7/2025) kemarin, polisi menyimpulkan Arya Daru Pangayunan tewas karena mati lemas.
Polisi juga menyimpulkan tidak ada peristiwa pidana dalam kematian Arya Daru Pangayunan.
Lebih jauh polisi juga mengungkapkan riwayat email Arya Daru Pangayunan yang menunjukkan keinginan untuk bunuh diri.

Meski kesimpulan penyelidikan sudah disampaikan, namun pihak keluarga tidak yakin kematian Arya Daru Pangayunan karena bunuh diri.
Kakak ipar Arya Daru Pangayunan yakni Meta Bagus sangsi adik iparnya itu meninggal karena bunuh diri.
Menurutnya, Arya Daru Pangayunan adalah sosok yang terbuka dan tidak pernah mengeluh soal pekerjaan.
“Kami meyakini, adik kami tidak seperti itu. Jadi, kami keluarga masih menunggu proses ini hingga tuntas,” ujar Meta Bagus di Banguntapan, Bantul, Rabu (30/7/2025) dikutip dari Beritasatu.
“Terkait beban apa pun, almarhum selalu bercerita dan dikomunikasikan dengan istri. Tidak pernah mengeluh soal pekerjaan maupun tugas,” tambahnya.
Meta Bagus menjelaskan, saat ini pihak keluarga sedang memusatkan perhatian pada kondisi psikologis keluarga inti Arya Daru Pangayunan, terutama istri dan kedua anaknya yang masih terpukul.
“Istri Arya memang masih syok. Berat menghadapi ini. Saat ini kami fokus menguatkan hati dan moral anak-anak Ndaru,” kata Meta Bagus.
Keluarga juga berharap Polda Metro Jaya tidak menghentikan proses penyelidikan dan mendalami setiap kemungkinan penyebab kematian Arya Daru Pangayunan yang dinilai masih menyimpan misteri.
“Kami berharap pihak berwajib terus mendalami kasus ini. Untuk pendampingan kuasa hukum, itu masih kami pertimbangkan,” tuturnya.
