BERAU TERKINI – Momen Hari Pahlawan Nasional 10 November menjadi pengingat bagi generasi muda Berau untuk mewujudkan warisan semangat perjuangan para pahlawan dalam konteks pembangunan daerah saat ini. 

Wakil Bupati Berau, Gamalis, menegaskan, kaum muda memiliki sarana yang jauh lebih modern untuk mengembangkan potensi diri dibandingkan pahlawan zaman dahulu yang bermodalkan senjata.

“Dunia sudah modern saat ini, sudah selayaknya kita mengembangkan itu untuk kegiatan positif,” kata Gamalis, Senin (10/11/2025).

Gamalis menilai, meneruskan perjuangan para pahlawan berarti menyesuaikan nilai-nilai perjuangan dengan tantangan zaman. 

Jika dahulu pahlawan berjuang dengan bambu runcing, kini medan perjuangan telah bergeser.

“Kalau dulu para pahlawan berjuang dengan senjata, kini kita bisa berjuang dengan kerja keras, kejujuran, dan kontribusi nyata bagi bangsa,” ujarnya.

Gamalis optimistis banyak generasi muda yang saat ini sudah mengambil peran untuk membawa nama harum Bumi Batiwakkal di kancah lokal hingga internasional. 

Ia menekankan, meski kemampuan ini dimiliki oleh setiap individu, namun kuncinya adalah kegigihan dan keuletan untuk mengembangkannya.

“Semua orang itu hebat, tinggal bagaimana kita membawa diri,” sebutnya.

Ia pun berpesan, generasi muda harus terus belajar dan berinovasi di tengah kemudahan teknologi.

Selain itu, memegang nilai-nilai luhur seperti cinta tanah air, tanggung jawab, dan gotong royong. Serta tidak mudah terbawa budaya asing yang dapat mengikis identitas bangsa.

Gamalis juga menegaskan, makna memperingati momen Hari Pahlawan tidak sebatas mengenang jasa, tetapi bagaimana menghidupkan semangat kepahlawanan dalam kehidupan sehari-hari melalui aksi-aksi adaptif dan kontekstual.

“Dengan semangat itu, kita bisa menjadi penerus bangsa yang mampu membawa Indonesia menuju cita-cita besar menyongsong Indonesia Emas 2045,” pungkasnya. (*/Adv)