BERAU TERKINI – Wakil Ketua DPRD Kaltim Ananda Emira Moeis menghadiri Rapat Paripurna ke-11 DPRD Kutai Kartanegara, Kamis (19/6/2025). Ia didampingi Ketua Fraksi Golkar DPRD Kaltim Husni Fahruddin. Keduanya mewakili DPRD Kaltim dalam pelantikan Ketua DPRD Kukar yang baru, Ahmad Yani.
Dalam acara tersebut, Ananda menyampaikan dukungan dan harapannya. Ia berharap kepemimpinan baru di DPRD Kukar mampu menjalankan tugas dengan profesional, inklusif, dan kolaboratif.
“Alhamdulillah, pelaksanaan paripurna berlangsung khidmat. Kami berharap Ketua DPRD Kukar yang baru dapat mengemban amanah dengan baik, memimpin lembaga secara produktif dan bersinergi penuh bersama bupati, wakil bupati, serta seluruh perangkat daerah dalam melayani masyarakat,” ujarnya.
Perkuat Sinergi Lintas Fraksi dan Pemerintahan
Senada, Ketua Fraksi Golkar DPRD Kaltim Husni Fahruddin menekankan pentingnya sinergi lintas fraksi. Selain itu, kolaborasi antara pemerintah kabupaten dan provinsi.
“Kami percaya, dengan latar belakang sebagai kader PDI Perjuangan, Ahmad Yani dapat memperkuat sinergi antara Fraksi Golkar dan Fraksi PDI-P. Hal ini penting agar program prioritas seperti Gratispol dan Jospol bisa diimplementasikan lebih luas, khususnya di Kutai Kartanegara,” jelasnya.
Kehadiran DPRD Kaltim dalam pelantikan ini menjadi bagian dari upaya mendorong harmonisasi kerja antarlembaga. Sekaligus memperkuat komitmen terhadap tata kelola pemerintahan yang efisien dan berpihak pada masyarakat. (Ftr/Adv/DPRD Kaltim)
