TANJUNG REDEB – Gubernur Kaltim Rudy Mas’ud diam saat ditanya mengenai perkembangan pemekaran wilayah Kabupaten Berau Pesisir Selatan.

Diketahui Rudy Mas’ud melakukan kunjungan kerja ke Biduk-biduk, Berau pada Senin (14/7/2025) malam.

Dalam kunjungan itu, Rudy Mas’ud tampak didampingi istrinya Syarifah Suraidah Rudy Mas’ud dan juga Bupati Berau Sri Juniarsih.

Namun, Rudy Mas’ud atau akrab disapa Gubernur Harum memilih diam dan tidak menjawab pertanyaan wartawan saat ditanya mengenai perkembangan DOB Berau Pesisir Selatan.

Padahal tim DOB Berau Pesisir Selatan (BPS) telah menempuh jalan panjang dalam mengawal rencana yang telah berjalan lama tersebut.

“Yah nanti yah, nanti ta lanjut di depan yah,” ucap Rudy Mas’ud, singkat kepada awak media saat ditemui dalam lawatannya ke Biduk-Biduk, Senin (14/7/2025) malam.

Selain tidak menjawab pertanyaan awak media, sejumlah ajudan dan pengawal Gubernur Rudy Mas’ud juga meminta wartawan tidak mengajukan pertanyaan.

Bahkan salah seorang ajudan justru mendorong awak media Berauterkini.co.id sembari menjelaskan padatnya agenda Gubernur Rudy Mas’ud.

“Mas tidak ada wawancara,” ucap ajudan perempuan yang tak diketahui namanya tersebut. Ucapan itu terulang sampai tiga kali.

Dia menegaskan jika Gubernur Rudy Mas’ud sudah harus bertolak dari rumah makan Jihan menuju Kampung Teluk Sulaiman.

“Kalau sebentar, kami juga waktu sebentar Mas, jangan dengan cara yang begini ya,” tegas dia dengan nada meninggi.

Rudy Mas’ud pun masuk ke mobil Toyota Land Cruiser berplat KT 1, dan menutup pintu rapat. Rombongan Gubernur Harum pun dilanjutkan ke Dermaga Teluk Sulaiman. Kemudian menginap di Pulau Kaniungan. (*)