TANJUNG REDEB – Tim reaksi cepat (TRC) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Berau bergerak cepat memperbaiki jalan lingkungan yang berlubang di Jalan Cempaka IV, Tanjung Redeb.
Setelah mendapatkan konfirmasi dari awak media Berauterkini, sehari setelahnya personel TRC DPUPR Berau langsung datang membawa material aspal dan semen untuk memperbaiki jalan tersebut.
Saat dikonfirmasi, Kepala Bidang Perencanaan dan Preservasi Jalan DPUPR Berau, Junaidi, mengatakan, penyelesaian jalan tersebut hanya membutuhkan waktu selama satu hari.
“Jalan itu sudah bisa dilintasi,” kata dia.
Dia mengungkapkan, dalam perbaikan jalan rusak ringan, tak banyak anggaran yang digunakan oleh TRC.
Pengeluaran tak menyentuh anggaran puluhan juta untuk titik kerusakan di Jalan Cempaka IV dan Jalan Kemakmuran yang kini juga telah mendapatkan sentuhan perbaikan.
“Tidak banyak, stok material ada juga,” ungkapnya.
Junaidi berharap, setiap masyarakat dapat melakukan laporan kerusakan jalan lingkungan yang berpotensi menjadi kerusakan besar dan berbahaya bagi pengguna jalan.
“Lewat teman-teman media bisa disampaikan, ini bentuk kerja sama yang membangun,” kata Junaidi.
Sementara itu, salah satu pengguna jalan yang melayangkan protes beberapa waktu lalu, Amaliah, memberikan apresiasi atas aksi cepat tanggap pemerintah.
Dia berharap, aksi gerak cepat tersebut bisa direalisasikan pada titik jalan rusak lainnya di Berau. Menurutnya, hal itu akan berdampak pada rasa tanggung jawab pemerintah terhadap warganya.
“Ini sangat baik, keren tim TRC,” ucap perempuan yang akrab disapa Liah ini.
Dirinya juga telah menyampaikan laporan terkait Jalan Mangga III yang saat ini masih dalam kondisi rusak.
Dia berharap agar jalan tersebut dapat segera mendapatkan perbaikan demi menunjang kenyamanan berkendara pengguna jalan umum tersebut.
Pada tahun ini, Pemkab Berau telah menganggarkan perbaikan jalan rusak di kawasan pusat perkotaan senilai Rp10 miliar. Pengerjaan akan dimulai saat anggaran perubahan APBD Berau 2025 telah berjalan. (*/Adv)
