NEW YORK, AS – Joao Pedro jadi pahlawan Chelsea usai berhasil kalahkan Fluminense dan menuju ke final Piala Dunia Antarklub.
Laga antara Chelsea melawan Fluminense berlangsung sengit, meski demikian The Blues memang tampil dominan.
Pemain anyar Chelsea yakni Joao Pedro menjadi kunci kemenangan di laga itu. Dua gol dilesakkan oleh pemain Timnas Brasil itu, masing-masing di menit ke-18 dan 56.
Usai mencetak gol, Joao Pedro terlihat tidak melakukan selebrasi sebagai bentuk rasa hormat atas klub masa kecilnya itu.
Joao Pedro mengatakan, mencetak gol untuk Chelsea di laga semi final bagaikan mimpi. Dia mengaku senang bisa mengantar timnya ke final.
Menurut Joao Pedro, dirinya tidak melakukan selebrasi karena harus menghormati mantan klubnya, tetapi di saat yang bersamaan dia harus bermain profesional.
“Saya pikir ini seperti mimpi, baru mulai bermain dan sudah mencetak gol dan kami ke final, saya sangat senang bisa cetak dua gol,” kata Joao Pedro dikutip dari laman resmi Chelsea.
“Saya senang bisa cetak gol, tapi saya tahu turnamen ini sangat penting bagi mereka (Fluminense), jadi saya menghormati mereka, tapi saya bermain untuk Chelsea dan saya harus profesional,” ucapnya.
Sementara itu, pelatih Enzo Maresca mengatakan, Joao Pedro memang pemain yang hebat. Dia juga bangga anak asuhnya bisa tembus ke final.
Menurut Enzo Maresca musim ini berjalan dengan sangat baik untuk Chelsea. Mulai dari capaian di Liga Inggris, lalu juara Conference League dan sekarang ke final Piala Dunia Antarklub.
“Saya tahu Joao Pedro punya kualitas itu dan dia bisa membantu di sepertiga akhir, dan dia menunjukkan kualitasnya, tetapi ingat ini baru permulaan,” ujarnya.
“Saya senang sangat bangga, untuk mencapai final adalah sesuatu yang luar biasa, ini adalah format Piala Dunia Antarklub perdana dan kami ada di final. Kami menjalani musim ini dengan baik, kami finis di peringkat 4 Liga Inggris, kami ke final Conference League, dan sekarang kami kembali ke final,” jelasnya.
Dengan hasil tersebut maka Chelsea menunggu pemenang antara Real Madrid melawan PSG, adapun final Piala Dunia Antarklub akan digelar pada 14 Juli mendatang.
