BERAU TERKINI – Ketua DPRD Kaltim Hasanuddin Mas’ud menyebut peringatan HUT ke-45 Dekranas memiliki efek domino positif terhadap perekonomian daerah. Dampak ini dirasakan mulai dari sektor perhotelan, transportasi, hingga pariwisata.

Pernyataan itu disampaikan Hasanuddin usai menghadiri HUT Dekranas di Balikpapan Sport and Convention Center (BSCC) Dome, Rabu (9/7/2025).

“Kita lihat hotel penuh, ekonomi bawah bergerak, penyewaan mobil bagus, terus pesawat full ke Kaltim,” tambahnya.

Hasanuddin juga menyoroti pentingnya memberi ruang lebih besar bagi UMKM yang baru tumbuh. Ia tidak ingin UMKM baru terus didominasi oleh pelaku usaha yang sudah mapan.

“Jangan setiap ada kegiatan, yang muncul UMKM itu-itu lagi. Yang baru juga perlu disentuh dan diperhatikan,” tegasnya.

Ketua Umum Dekranas, Selvi Gibran Rakabuming, secara resmi membuka kegiatan tersebut. Total peserta yang hadir mencapai 3.769 orang dari seluruh Indonesia.

“Produk UMKM Kaltim itu bagus ternyata. Kita bisa lihat batiknya, kerajinan tangannya, dan makanannya,” ujar Hasanuddin. (Ftr/Adv/DPRD Kaltim)