BERAU TERKINI – Berikut ini jadwal kegiatan pasar murah di Kecamatan Batu Putih yang diselenggarakan Diskoperindag Berau.

Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Berau kembali menggelar Pasar Murah di sejumlah kampung.

Kegiatan ini digelar untuk membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau.

Kepala Diskoperindag Berau, Eva Yunita, mengatakan bahwa pasar murah merupakan agenda rutin pemerintah daerah sebagai bentuk kepedulian terhadap stabilitas harga di tengah masyarakat.

“Kami ingin memastikan bahan pokok tetap mudah dijangkau. Menjelang akhir tahun, kebutuhan masyarakat biasanya meningkat, sehingga pasar murah ini kami hadirkan sebagai solusi,” ujarnya.

Adapun pasar murah akan berlangsung selama tiga hari, mulai 18 hingga 20 November 2025, di beberapa titik.

Yakni Batu Putih dan Tembudan pada Selasa, 18 November, Kayu Indah dan Sumber Agung pada Rabu, 19 November, dan Lobang Kelatak serta Ampen Medang pada Kamis, 20 November.

Sejumlah bahan pokok disediakan dengan harga di bawah pasaran, di antaranya gula 2 kilogram seharga Rp39.000, beras 5 kilogram Rp58.000, telur Rp59.000, dan minyak goreng premium Rp21.000.

Eva menambahkan, kerja sama dengan Bulog serta pihak terkait memastikan pasokan aman selama kegiatan berlangsung.

“Semoga pasar murah ini meringankan beban masyarakat dan memberikan manfaat luas dalam rangka peringatan Hari Jadi Berau,” pungkasnya. (*/Adv)