TANJUNG REDEB – Simak cara menuju Talisayan lokasi Wisata Pesisir Berau yang menawarkan atraksi berenang bersama hiu tutul.
Wisata Talisayan menyimpan beragam destinasi wisata. Salah satu yang terkenal ialah berenang dan berfoto bersama hiu tutul.
Memiliki nama latin Rhincodon typus, hiu tutul atau hiu paus atau dalam bahasa Inggris disebut whale shark bukanlah hewan predator.
Hiu tutul merupakan hewan pemakan udang, ikan kecil, plankton dan juga alga. Sehingga hiu tutul aman untuk didekati.
Di Talisayan, Berau, Kaltim, keberadaan hiu tutul dilindungi oleh pemerintah. Sebab perairan Talisayan merupakan salah satu habitat hiu tutul.
Bahkan di Talisayan terdapat sekitar 90-an hiu tutul dengan panjang kisaran 5-7 meter.
Kini area perairan Talisayan merupakan wilayah yang dilindungi, selain itu habitat hiu tutul di Talisayan juga menjadi area riset bagi para peneliti.
Meski menjadi area dilindung dan riset, berenang dan berfoto bersama hiu tutul masih diperbolehkan untuk para turis.
Tak ayal, berenang bersama hiu tutul menjadi daya tarik tersendiri bagi para turis.
Untuk menuju Talisayan di Pesisir Berau cukup menggunakan akses jalan darat.
Jika berangkat dari Tanjung Redeb Berau maka memakan waktu sekitar 4 jam perjalanan untuk sampai di Wisata Talisayan.
Adapun moda transportasi yang bisa dipilih di antaranya ada travel. Hanya dengan Rp180.000 turis bisa sampai ke Talisayan, Pesisir Berau.
Reporter: Maulana Ilhami Fawdi