Foto: Bupati Sri Juniarsih saat meninjau turap Jalan Ahmad Yani yang rusak usai ditabrak kapal Selasa 4 Januari 2022
TANJUNG REDEB, – Sebuah kapal bermuatan semen dengan nama lambung Damai Sejahtera 5 menabrak sheet pile atau turap di Jalan Ahmad Yani sekira pukul 10.30 wita, Selasa (4/1/2022). Insiden ini merupakan kesekian kalinya yang terjadi. Bupati Sri Juniarsih meminta pihak perusahaan segera bertanggung jawab.
Menurut keterangan saksi, Bambang, kapal berwarna biru langsung menghantam siring. Seketika langsung terhenti dan menyebabkan kerusakan yang cukup parah. Kejadian ini langsung menjadi perhatian warga sekitar yang kebetulan melintas.
“Kapal menabrak pada bagian depan kapal. Ini bukan menyenggol atau menyerempet,tapi menabrak.” ujarnya di lokasi kejadian.
Sementara itu, Bupati Berau, Sri Juniarsih mengaku terkejut melihat kondisi siring yang ditabrak.
“Kondisinya sangat parah,” ucapnya.
Ditegaskan, pemilik kapal harus bertanggung jawab atas kejadian tersebut. Ia meminta agar segera dilakukan ganti rugi perbaikan.
“Mereka harus tanggung jawab,” tegasnya.
Lanjutnya, akan meminta ke Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan untuk segera dipertemukan dengan pemilik kapal. Menurutnya, lokasi kejadian insiden merupakan wilayah publik yang digunakan saat malam hari untuk pelaku UMKM berdagang.
Sri Juniarsih berharap perbaikan bisa dilakukan secepatnya untuk memulihkan area yang rusak. (*)