BERAU TERKINI – Dinas Pangan Berau menyebut penyaluran MBG saat libur sekolah masih menunggu arahan dari BGN.

Pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Berau saat masa libur sekolah masih menunggu arahan dari Badan Gizi Nasional (BGN).

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pangan Berau, Rakhmadi Pasarakan, usai rapat evaluasi pelaksanaan MBG pada Rabu (24/12/2025).

Rakhmadi menjelaskan, mekanisme penyaluran MBG saat libur sekolah memungkinkan berbeda dibandingkan hari aktif belajar mengajar.

Karena itu, pemerintah daerah belum dapat memastikan bentuk distribusi yang akan diterapkan.

“Terkait pelaksanaan MBG saat libur sekolah, kami masih menunggu dari BGN. Karena bentuk penyalurannya nanti bisa berbeda dengan hari sekolah aktif,” ujarnya pada Berauterkini.co.id

Kepala Dinas Pangan Berau, Rakhmadi Pasarakan (Diva/BT)
Kepala Dinas Pangan Berau, Rakhmadi Pasarakan (Diva/BT)

Ia menyebutkan, opsi penyaluran saat libur sekolah berpotensi tidak berupa makanan siap santap seperti biasanya, melainkan dalam bentuk lain yang lebih memungkinkan secara teknis.

“Bisa saja nanti berupa susu atau makanan kering. Tapi itu masih menunggu arahan resmi dari pusat,” tambahnya.

Rakhmadi menegaskan, Pemkab Berau pada prinsipnya siap mendukung pelaksanaan MBG kapan pun, selama ada kejelasan regulasi dan teknis pelaksanaan dari BGN.

Saat ini, fokus pemerintah daerah adalah melakukan evaluasi terhadap Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang sudah berjalan.

“Kalau juknisnya sudah ada, kami tinggal menyesuaikan di lapangan. Prinsipnya, daerah siap melaksanakan,” pungkasnya.(*)