BERAU TERKINI – Mikel Arteta punya tekad pertahankan rekor tak pernah kalah saat melawan Tottenham Hotspur di kandang.

Liga Inggris pekan ke-12 akan mempertemukan Arsenal melawan rival sekota Tottenham Hotspur.

Laga bertajuk North London Derby itu memiliki kesan tersendiri untuk Mikel Arteta.

Sepanjang menjadi pemain dan pelatih Arsenal, Mikel Arteta tak pernah mengalami kekalahan saat melawan Tottenham Hotspur di kandang.

Karena itu dalam laga North London Derby, Minggu (23/11/2025) malam nanti, Mikel Arteta bertekad mempertahankan rekor yang ada.

Mikel Arteta mengaku tak sabar untuk melawan Tottenham Hotspur di laga North London Derby nanti.

“Kami tak sabar laga pada hari Minggu nanti, energi dari tim kami dan energi dari tim lawan pasti sangat luar biasa,” ujar Mikel Arteta dikutip laman resmi Arsenal.

“Kami harus bermain sebagai tim, ketika kamu memiliki hasrat dan semangat yang sama maka itu menjadi kekuatan besar,” ujarnya.

Menurut Mikel Arteta hanya ada satu kunci untuk mengalahkan Tottenham Hotspur yakni dengan bermain di level terbaik.

“Pada hari Minggu kami harus bermain sangat sangat baik untuk mengalahkan mereka,” jelasnya.