BERAU TERKINI – Arsenal kembali mencatatkan kemenangan di Champions League, tak hanya menang The Gunners juga sukses bikin clean sheet.
Laga antara Arsenal melawan Slavia Praha di Champions League berhasil dimenangkan oleh The Gunners.
Pasukan Mikel Arteta menyarangkan tiga gol tanpa balas ke klub asal Republik Ceko itu.
Tiga gol Arsenal dilesatkan oleh Bukayo Saka dan dua gol disumbang oleh Mikel Merino.
Kemenangan ini menandakan kemenangan ke-10 secara beruntun untuk Arsenal di semua kompetisi.
Selain itu, kemenangan tersebut juga merupakan rekor tersendiri untuk Arsenal.
Di mana Arsenal berhasil catatkan clean sheet atau nirbobol dalam 8 laga berturut-turut.
Terakhir kali Arsenal mencatatkan clean sheet sebanyak 8 kali berutut-turut terjadi pada tahun 1903 lalu.

Menurut Mikel Arteta, rekor tersebut adalah luar biasa, meski demikian pelatih Arsenal itu tak larut dalam euforia.
“Itu sudah lama sekali, jadi memang sangat susah untuk mencapainya,” ujar Mikel Arteta dikutip dari laman resmi Arsenal.
“Tapi yang terpenting adalah kemampuan kami untuk tidak kebobolan,” tambahnya.
Dia mengatakan, pentingnya menjaga cara pandang dan berpikir para pemain untuk tetap mempertahankan rekor itu.
Menurutnya, para punggawa The Gunners masih semangat untuk terus memperbaiki performa saat bermain.
“Yang terpenting bukan memecahkan rekor tapi bagaimana menjaga cara berpikir pemain,” ucapnya.
“Para pemain semangat untuk memperbaiki cara bermainnya, jadi ini yang lebih penting, dan tentu saja jika kita mempertahankan ini maka rekor akan datang lagi,” ujarnya.
