BERAU TERKINI Kiper Manchester United Andre Onana setuju untuk dipinjamkan ke klub Liga Turki Trabzonspor.

Andre Onana sepakat untuk pindah ke Trabzonspor pada musim ini, kiper Manchester United ini bakal segera terbang ke Turki.

Laporan jurnalis Fabrizio Romano menyebutkan, Andre Onana sudah menadatangani kontrak peminjaman.

“Andre Onana setuju untuk bermain di Trabzonspor, semua kontrak sudah ditandatangani oleh pemain,” tulis akun X @FabrizioRomano.

Adapun sebelumnya, Manchester United dan Trabzonspor sudah sepakat untuk meminjamkan Andre Onana selama semusim.

Dalam kesepakatan itu, Trabzonspor tidak memiliki kewajiban untuk mempermanenkan Andre Onana di akhir peminjaman.

“Kesepakatan peminjaman sudah terjalin antara Manchester United dan Trabzonspor, tidak ada klausul pembelian dalam kesepakatan ini,” lanjutnya.

Sebelumnya diberitakan, kesepakatan antara Manchester United dan Trabzonspor terjalin soal peminjaman kiper Andre Onana untuk semusim ke depan.

Saat ini proses tranfer Andre Onana ke Liga Turki tinggal menunggu keputusannya.

“Trabzonspor dan Manchester United meraih kesepakatan verbal untuk peminjaman Andre Onana,” tulis laporan jurnalis Fabrizio Romano.

“Kesepakatan antarklub sudah disiapkan, keputusan akhir menunggu Andre Onana,” lanjutnya.

Posisi Andre Onana di Manchester United memang kurang baik. Sebab Manchester United memiliki kiper baru yakni Senne Lammens.

Di samping itu performa Andre Onana juga dipertanyakan usai gagal membawa Manchester United menang melawan klub kasta empat Grimsby di Carabao Cup lalu.

Pelatih Ruben Amorim kini lebih mempercayai Altay Bayindir untuk menjaga gawang Setan Merah di musim ini.