Foto: Foto bersama kader DPD NasDem Berau usai mengantar syarat pendaftaran Bacaleg ke KPU Berau.

TANJUNG REDEB – Ambisi cukup besar ditanamkan oleh DPD Partai Nasional Demokrat (NasDem) Berau, dimana partai besutan Surya Paloh itu menambah target raihan kursi dalam kontestasi Pemilihan Legislatif 2024 mendatang.

Diketahui, saat ini partai nomor urut 5 itu berhasil mendudukkan 6 kader terbaiknya di kursi DPRD Berau pada pileg 2019 lalu.

Adapun peraih kursi tersebut, diantaranya Madri Pani sebagai Ketua DPRD Berau. Deddy Okto Nooryanto, Wendy Lie Jaya, Darlena, Sujawo Arif Widodo dan Nurung.

Pada 14 Februari 2024 nanti, NasDem menaikkan targetnya. Menambah minimal dua kursi lagi menjadi 8 kursi agar posisi pimpinan DPRD tetap dalam genggaman.

“Target 8 kursi. Minimal yang ada saat ini bertahan. Dan kursi ketua masih bisa kami jaga,” kata Ketua DPD NasDem Berau Liliansyah dalam konferensi pers bersama awak media, pada Kamis (11/5/2023).

Demi mencapai target itu, ia berpesan kepada kader NasDem bersama dengan petugas terpilih untuk rajin terjun bersama ke basis suara partai.

Sebab sejatinya, kemenangan partai saat ini sepenuhnya milik masyarakat Berau yang diamanatkan ke partai berlogo gelombang emas tersebut.

“Kemenangan pada Pileg 2019n kemarin itu punya masyarakat,” ujarnya.

Dirinya juga menegaskan, partai tidak memungut uang sepeser pun kepada calon untuk mendapatkan tiket maju sebagai bacaleg dari NasDem.

Sehingga, dia memastikan tidak ada bisnis dalam partai. Sebab, di dalam partai tidak bekerja sebagai badan yang mencari uang seperti perusahaan.

“Kami tegaskan NasDem menerapkan politik tanpa mahar,” sebutnya.

Sementara itu, Ketua Bapilu DPD NasDem Berau Madri Pani mengatakan telah berpesan kepada semua kader untuk saling menopang demi mendapat kemenangan partai.

Ia mencontohkan, dalam beberapa kesempatan turun ke basis partai, dia kadang membawa kader yang ditugaskan khusus untuk bertemu dengan masyarakat.

“Karena prinsip kami, datang, sentuh dan rangkul,” ujar Madri yang juga menjabat sebagai Ketua DPRD Berau aktif saat ini. (*)

Reporter: Sulaiman