Foto: Penyelesaian pembangunan pagar pembatas stadion yang ambruk usai dihantam longsor

TANJUNG REDEB,- Setelah pekerjaan pembangunan hampir rampung, diprediksikan bangunan stadion mini olympic akan segera diuji coba. Direncanakan  pada Oktober mendatang. Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Pembangunan Stadion mini Olympic Mini, Erwin mengatakan, sebelum sebelum dilakukan uji coba, masih ada beberapa pekerjaan yang harus diselesaikan.

Ia menyebutkan diantara yang perlu dibenahi seperti pemasangan  4 titik setinggi 36 meter, untuk penerangan lapangan sepak bola. Yang mana, pihaknya tengah menunggu mesin crane untuk pemasangannya. 

“Alatnya dalam perjalan. Ini bisa dikatakan, pekerjaan utama yang dilakukan sekarang, yaitu pemasangan tiang highmess, dan mekanikal elektriknya untuk penerangan lapangan sepakbola,” jelasnya. 

Besar harapan semua berjakan dengan baik tanpa kendala. 

“Nanti juga dilakukan commisioning atau ujicoba selambat-lambatnya di akhir atau pertengahan Oktober mendatang,” katanya. 

Erwin juga membahas rumput stadion, Erwin, terus dilakukan pemeliharaan dan proses perapihan. Sehingga benar-benar layak digunakan sebagaimana mestinya. Kepada rekanan kontraktor, DPUPR meminta agar melakukan perawatan rumput dengan baik. Dirinya ingin, keberadaan stadion olimpik mini menjadi kebanggaan masyarakat Kabupaten Berau.

“Agar ketika stadion digunakan, tidak ada lagi keluhan tentang rumput di lapangan,” ujarnya. 

Adapun untuk pagar pembatas stadion yang sempat roboh akibat longsor, saat ini juga sudah diperbaiki. Diperkirakan, dalam pekan ini sudah selesai dikerjakan. Tidak itu saja, penataan tebing yang berada di belakang pagar itu juga sudah selesai diratakan. 

Sekarang kata dia, sudah berjarak sekurang-kurangnya 7 meter dari pinggir pagar keliling. 

“Insya Allah aman. Jadi tinggal menunggu pembebasan lahan selanjutnya, yang saat ini tengah diusulkan. Kami juga tengah mempersiapkan penyerahan stadion ini ke BPKAD, sebagai aset daerah,” pungkasnya. (*)