Foto: Kepala BUMK Tumbit Sejahtera, Kampung Tumbit Melayu. 

TANJUNG REDEB- Tepat pada peringatan hari jadi Kabupaten Berau ke-70 pada 15 September 2023 lalu. Kampung Tumbit Melayu mendapat Juara l sebagai Badan Usaha Milik Kampung (BUMK) terbaik tingkat Kabupaten Berau tahun 2023 kategori Inovasi.

Mulyadi selaku ketua BUMK Tumbit Sejahtera, Kampung Tumbit Melayu mengatakan, pihaknya mendapat Juara melalui inovasi tempat wisata danau tapal kuda yang dibuka diawal tahun 2023.

“Sampai sekarang baru berjalan 9 bulan, kemarin kami mengikuti lomba inovasi dalam HUT kabupaten Berau. Alhamdulillah mendapat juara 1 dalam kategori inovasi,” katanya kepada Berauterkini

Dikatakan Mulyadi, yang menjadi penilain adalah pengelolaan keuangan, dan penataan tempat wisata itu sendiri. Dalam Proses berjalannya wisata Danau Tapal Kuda pihaknya mengakui yang menjadi kendala hingga saat ini karena keterbatasan dana.

Menurutnya, dari Alokasi Dana Kampung (ADK) yang setiap tahunnya diberikan hingga mencapai Rp 300 juta. Masih dinilai kurang karena harus dibagi dengan 14 RT yang ada di Kampung Tumbit Melayu.

“Kami ada 14 RT jadi untuk dana Kampung terbagi, sehingga paling maksimal kami dapat 100 juta. Itupun dalam 2 tahun ini kami belum ada menerima pernyataan modal,” tuturnya.

Untuk itu, pihaknya meminta kepada pemerintah Provinsi (Pemprov) ataupun Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dan pihak ketiga untuk dapat dapat membantu dalam masalah pendanaan.

“Pernyataan modal ini terpisah dengan ADK dan setiap tahun kita anggarkan, tapi untuk tahun ini hanya 100 juta dapatnya, kalau 2 tahun lalu blum ada kita dapat,” bebernya.

Dirinya berharap pemerintahbdaerah maupun pihak ketiga dapat membantu dalam mensupport dana untuk pengembangan wisata di Kampung Tumbit Melayu, Kecamatan Teluk Bayur.

Sebab, keberadaan wisata yang dikelola kampung memiliki harapan yang baru bagi perekonomian warga. Hanya memang butuh pengeluaran yang tinggi di muka sebelum nantinya bisa mandiri.

“Selain itu, supaya wisata ini bisa terjangkau oleh masyarakat di kabupaten Berau, karena akses jalannya juga sudah mendukung,” pungkasnya.(*)

Reporter: Dini Diva Aprilia