Foto: Stand Disbuppar Berau dalam ajang deep and extreme Indonesia (DXI) 2023.

JAKARTA,- Agenda tahunan pameran alat selam terbesar Se Indonesia sekaligus ajang promosi sektor wisata, deep and extreme Indonesia (DXI) 2023 kembali di gelar sejak 1-4 Juni 2023.

Tak ingin ketinggalan, Pemerintah Kabupaten Berau melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) turut andil dalam DXI kali ini.  DXI menjadi salah satu ajang promosi besar bagi sektor pariwisata kabupaten Berau, khususnya wista bawah laut yang selama ini jadi andalan Bumi Batiwakkal. 

“Itu momen promosi spot diving Berau. Alam bawah laut Berau itu sangat kaya, dengan titik-titik penyelaman yang bagus. Makannya kita harus ikut,” ungkap Waki Bupati Berau Gamalis.

Terkait keikutsertaan Berau, Gamalis menyebut dirinya mengaku itu memang sudah menjadi rutinitas setiap tahun. Pada dasarnya, Berau harus selalu ikut serta dalam event yang kerap memamerkan spot diving dengan beragam keindahan bawah laut Indonesia.

“Di DXI itu Berau selalu hadir sejak 2018. Kita ingin melalui promosi wisata alam bawah laut di DXI dapat meningkatkan kunjungan wisatawan ke Berau,” jelasnya.

Selain mengikuti berbagai pameran nasional, pihaknya juga terus berupaya meningkatkan berbagai sarana dan prasarana pendukung di setiap objek wisata di Kabupaten Berau. Tujuannya, ketika pengunjung datang, akan merasa puas, karena apa yang dipromosikan sesuai dengan harapan.

“Dengan cara-cara itu lah kita bisa mengenalkan Berau kepada masyarakat Indonesia dan Internasional. Jadi semua cara harus kita tempuh, untuk memajukan objek wisata di Kabupaten Berau,” jelasnya.(*/adv)

Reporter: Zuhrie