Reporter : Redaksi
|
Editor : Syaifuddin Zuhrie

TANJUNG REDEB,- Sudah menjadi rahasia umum jika nusantara memiliki keindahan alam yang sangat menawan dan memanjakan mata turis yang berkunjung. Dimana, setiap penjurunya memiliki ciri khas yang unik dan tidak ada yang menyerupainya. Diantaranya 6 Destinasi Wisata Berau yang wajib dikunjungi.

Kabupaten ini merupakan salah satu wilayah yang ada di Provinsi Kalimantan Timur, atau wilayah Indonesia yang ada di bagian tengah, diapit oleh Pulau Sumatera, Pulau Jawa, dan wilayah Pulau Sualwesi.

Bagi Anda yang sedang mencari ide liburan yang asyik, menyenangkan, tapi low budget, wilayah ini menjadi salah satu pilihan yang tepat untuk dikunjungi. Keindahan alam yang terbentang, di setiap penjuru bisa membuat nyaman turis yang datang.

Mau berkunjung kesini tapi bingung harus kemana saja? yap. Jangan sampai Anda melewatkan hal penting ini. Yuk simak penjelasan destinasi wisata Berau yang wajib anda kunjungi dan jangan sampai skip!

  1. Wisata Pulau Derawan

Pulau ini terletak di dalam kawasan Kepulauan Derawan, yang merupakan salah satu destinasi wisata unggulan di Kabupaten Berau. Keindahan pantainyaa yang memukau serta pesona bawah laut yang luar biasa menjadikan pulau ini sangat diminati oleh wisatawan, baik lokal maupun mancanegara.

Di pulau ini, para pengunjung dapat menikmati berbagai aktivitas bahari seperti snorkeling dan diving, yang memungkinkan mereka untuk menyaksikan langsung keindahan terumbu karang dan keanekaragaman hayati bawah laut yang mempesona.

Pengalaman menyelam bersama penyu hijau dan hiu tutul di perairan ini tentu akan menjadi momen yang tak terlupakan sepanjang hidup. Pulau Derawan juga dikenal sebagai rumah bagi habitat spesies penyu hijau dan sisik yang dilindungi.

Selain penyu hijau dan penyu sisik, kawasan ini juga menjadi rumah bagi paus, lumba-lumba, kima raksasa, ketam kelapa, dugong, ikan barakuda, dan beragam spesies lainnya.

Keberadaan satwa-satwa tersebut menambah daya tarik kawasan ini sebagai destinasi ekowisata yang kaya akan keanekaragaman hayati. Anda juga bisa berkunjung ke pulau lainnya seperti Pulau Kakaban, Pulau Sangalaki, Pulau Kaniungan, Pulau Manimbora.

Derawan
Pulau Derawan, di Kabupaten Berau, Kaltim. (Foto: ist)
  1. Wisata Pulau Maratua

Pulau Maratua, yang masih merupakan bagian dari Kepulauan Derawan, memikat dengan keindahan pasir putihnya yang luar biasa. Pulau Maratua menawarkan pengalaman liburan yang unik dengan resor-resor yang memiliki desain serupa dengan yang ada di Maladewa.

Meskipun menawarkan kemewahan dan kenyamanan, harga penginapan di sini relatif lebih ramah di kantong, sehingga menjadi pilihan menarik bagi wisatawan. Selain menikmati keindahan alam yang memukau, pengunjung sangat dianjurkan untuk mencoba aktivitas snorkeling dan diving.

Kedua aktivitas ini menawarkan kesempatan untuk mengeksplorasi kehidupan bawah laut yang kaya dan berwarna-warni, menjadikannya pengalaman yang tak terlupakan selama berada di pulau ini. Jangan lewatkan kesempatan untuk menyelami pesona alam laut yang indah di Maratua. Sangat direkomendasikan sebagai Spot Diving Derawan dan Maratua.

maratua
Foto int: Resort di Maratua
  1. Wisata Budaya Kampung Merasa

Kampung Merasa baru di Kecamatan Kelay, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur, terletak sekitar 45 km dari ibu kota kabupaten, dengan akses melalui desa-desa dan hutan tropis. Kampung ini terkenal dengan keindahan alam dan budaya yang masih terjaga, menjadikannya destinasi wisata Berau.

Wisata Budaya Kampung Merasa terbagi menjadi tiga kategori: wisata alam (Goa Mulut Besar, Sungai Batu Bawan, Tebing Karst, dll.), wisata budaya (Festival Meja Panjang, berburu tradisional, musik dan tarian tradisional, dll.), dan penyelamatan satwa (Pulau Pre-Release Orangutan dan Pusat Penyelamatan Satwa Liar). Anda juga bisa kunjungi Wisata Kampung Merabu.

Seluruh pengelolaan wisata dilakukan dengan pendekatan berbasis masyarakat, menawarkan pengalaman lengkap bagi wisatawan yang ingin menikmati Hutan Tropis Kalimantan, budaya Dayak, dan penyelamatan satwa liar.

16A POKDARWIS 2
SENI TARI : Salah satu penampilan seni tari yang ditampilkan di destinasi wisata Kampung Merasa. (foto: int)
  1. Hutan Mangrove Berau

Hutan mangrove di Berau merupakan salah satu kawasan mangrove terbesar di Indonesia, yang membentang luas di sepanjang pesisir Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Keberadaan ekosistem ini sangat penting untuk menjaga keseimbangan lingkungan di wilayah pesisir. Salah satunya di Kampung Teluk Semanting, Kecamatan Pulau Derawan.

Hutan mangrove Berau berfungsi sebagai pelindung alami yang mencegah erosi pantai, serta menjadi rumah bagi berbagai spesies flora dan fauna, yang menjadikannya ekosistem yang kaya dan kompleks.

Selain perannya yang sangat penting dalam ekologi, Hutan Mangrove Berau juga memiliki potensi besar untuk dikembangkan sebagai destinasi ekowisata yang menjanjikan. Keindahan alam dan keunikan ekosistem mangrove menawarkan daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang ingin menikmati keaslian dan keanekaragaman hayati.

Namun, potensi ini tidak lepas dari tantangan yang mengancam kelestariannya, seperti perubahan fungsi lahan menjadi area pemukiman atau industri, pencemaran dari aktivitas manusia, serta eksploitasi sumber daya alam secara berlebihan.

Mangrove 4
Hutan mangrove di Kampung Teluk Semanting.
  1. Goa Telapak Tangan Merabu

Goa Telapak Tangan Merabu di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur, adalah salah satu keajaiban alam yang menakjubkan. Goa ini terkenal dengan lukisan-lukisan telapak tangan kuno di dindingnya, yang diperkirakan berusia ribuan tahun dan menjadi bukti keberadaan manusia purba di wilayah tersebut.

Meskipun makna simbolis lukisan-lukisan ini masih menjadi misteri, banyak ahli yang mengaitkannya dengan ritual atau penanda wilayah. Selain sejarahnya yang kaya, Goa Telapak Tangan Merabu menawarkan keindahan alam berupa formasi stalaktit dan stalagmit yang unik, menciptakan suasana gua yang memikat.

Potensi wisata Goa Merabu sangat besar, namun tantangan utama adalah pelestarian lukisan-lukisan ini, yang rentan terhadap kerusakan akibat faktor alam dan ulah manusia. Upaya pelestarian diperlukan untuk memastikan situs purbakala ini tetap terjaga bagi generasi mendatang. Anda bisa menemukan Batik Berau.

karst merabu 3
Wisata sejarah di karst merabu ada di goa beloyot. (Foto: Int)
  1. Danau Labuan Cermin

Danau Labuan Cermin adalah sebuah keajaiban alam yang terletak di Labuan Kelambu, Kecamatan Biduk-biduk, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Danau ini dikenal karena fenomena uniknya, di mana air danau terbagi menjadi dua lapisan yang berbeda, lapisan atas berupa air tawar dan lapisan bawah berupa air asin.

Perbedaan ini menciptakan efek visual yang menakjubkan, dengan air danau yang sangat jernih dan memantulkan cahaya seperti cermin, sehingga danau ini diberi nama Labuan Cermin. Keindahan dan keunikan Danau Labuan Cermin menjadikannya salah satu destinasi wisata yang paling populer di Kalimantan Timur.

Selain daya tarik visualnya, danau ini juga memiliki nilai ekologis yang tinggi, karena berfungsi sebagai habitat bagi berbagai jenis flora dan fauna. Kondisi ini tidak hanya menambah pesona danau, tetapi juga menunjukkan pentingnya pelestarian ekosistemnya.

Berau menawarkan berbagai keindahan alam yang menakjubkan dan pengalaman wisata yang tak terlupakan. Jangan lewatkan kesempatan untuk menjelajahi destinasi-destinasi ini saat Anda mengunjungi Berau.

labuan cermin scaled
Wisatawan saat menikmati keindahan Danau Labuan Cermin, Bidukbiduk.(Foto: Int)

Sekian pembahasan mengenai destinasi wisata Berau yang wajib Anda kunjungi ketika berkunjung ke pulau ini. Jangan sampai Anda skip dan melewatkan pemandangan indah di pulau ini. Yuk cobain sekarang!