TANJUNG REDEB – Sejak 2019, jumlah TK negeri di Kabupaten Berau tak mengalami penambahan. Hingga kini, terdapat 15 TK negeri di bawah naungan Dinas Pendidikan Berau.

Perubahan status terakhir dilakukan pada 2019, ketika TK Merancang Ulu menjadi TK Negeri 2 Gunung Tabur dan TK Labanan menjadi TK Negeri 2 Teluk Bayur.

Sekretaris Dinas Pendidikan Berau, Alisyahbana, menyampaikan pihaknya menghadapi sejumlah tantangan dalam memenuhi regulasi yang berlaku terkait perubahan status TK swasta menjadi negeri.

“Terakhir kali kami melakukan perubahan status TK pada 2019, dan itu pun dilakukan dengan mempertimbangkan jarak sekolah bagi anak-anak di daerah tersebut,” kata Alisyahbana pada Berauterkini.co.id beberapa waktu lalu.

Sebagai contoh, jika anak-anak di Kampung Labanan kesulitan menjangkau TK Negeri 1 Teluk Bayur yang jaraknya cukup jauh, Dinas Pendidikan memutuskan untuk menjadikan TK Labanan sebagai TK Negeri 2 Teluk Bayur.

“Perubahan 2 TK itu karena mempertimbangkan jarak anak bersekolah,” jelasnya.

Meski sudah lima tahun berlalu, Dinas Pendidikan Berau tidak berencana untuk merubah status TK swasta lainnya menjadi negeri.

Alisyahbana menjelaskan bahwa Dinas Pendidikan tetap memberikan berbagai bentuk bantuan kepada TK negeri, seperti pengadaan laptop untuk guru, semenisasi halaman, alat edukasi, dan berbagai fasilitas lainnya.

Pihaknya juga terus memberikan dukungan kepada TK swasta melalui bantuan sarana dan prasarana yang telah direalisasikan. Alisyahbana mengingatkan agar TK swasta mengelola keuangan yayasan mereka dengan bijaksana.

“TK swasta diperbolehkan untuk menarik dana komite, yang digunakan untuk kebutuhan operasional dan pengembangan lembaga masing-masing,” tambahnya. (*)