Foto: DPC PKB Berau usai menyerahkan Bacaleg ke KPU Berau, Sabtu (13/05/2023).

TANJUNG REDEB- Ketua DPC PKB Berau, Sutomo Jabir bertekad memutus puasa PKB Berau di dua periode terakhir. Di mana sejak Pileg 2014 dan Pileg 2019 lalu, tak satupun kader PKB yang berhasil duduk di kursi DPRD Berau.

Bahkan, Sutomo juga secara tegas menyampaikan, siap diganti sebagai ketua DPC, jika di Pileg 2024 tak satupun kadernya meraih kursi di DPRD Berau. Hal itu disampaikannya, usai menyerahkan berkas pendaftaran 30 Bacaleg ke KPU Berau, Sabtu (13/05/2023) pukul 14.40 Wita.

“Yang jelas, saya sudah berjanji kepada Ketua DPW, kalau di 2024 DPC Berau tidak dapat kursi, saya siap diganti. Artinya saya sudah gagal sebagai kader. Wajib bagi saya menghadirkan kader terbaik di DPRD Berau,” tegasnya.

Menurutnya sudah cukup, dua periode ketiadaan kader PKB di DPRD Berau. Adapun di Pileg kali ini, kader-kader terbaik PKB siap “bertarung” memperebutkan kursi DPRD.

Tidak itu saja, kadernya juga sudah siap bekerja untuk masyarakat Bumi Batiwakkal. Dan akan meyakinkan masyarakat Berau, bahwa PKB hadir untuk menjadi pelayan warga Berau.

“InsyaAllah PKB menjadi jembatan aspirasi terbaik untuk masyarakat. Semoga, masyarakat dapat memberikan kepercayaan,” jelasnya pria yang saat ini duduk di kursi DPRD Kaltim ini.

Apalagi berdasarkan amanat dari Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar kelada seluruh kader PKB di manapun berada selalu mengedepankan politik kehadiran.

Kader PKB tidak cukup hanya mensosialisasikan diri dan pencitraan melalui baliho saja. Tetapi harus turun langsung ketingkat paling bawah. Tujuannya, untuk mengetahui problematikan yang terjadi di tengah-tengah masyarkat yang nantinya akan diperjuangkan.

“Kader PKB harus hadir, dan menyatu dengan masyarakat. Tidak boleh berjarak dengan rakyat, apalagi yang sudah duduk di kursi legislatif. Sesuai dengan amanat Ketum kami,” pungkasnya. (/).

reporter: Hendra Irawan